Laporan Utama

Presiden Tabur Bunga di Sejumlah Pusara Pahlawan di Bandung

BOGOR-KITA.com – Peringatan Hari Pahlawan Tahun 2018 dipusatkan di Taman Makam Pahlawan Cikutra Kota Bandung, Sabtu (10/11/2018).

Presiden Joko Widodo bertindak sebagai inspektur upacara. Untuk mengenang peristiwa pertempuran 10 November 1945 di Surabaya ditandai dengan membunyikan sirine selama 1 menit, dilanjutkan dengan acara pokok yaitu tabur bunga ke sejumlah makam pahlawan nasional dan tokoh Jawa Barat di antaranya makam Danudirja Setiabudi, Abdul Muis, Moestopo, Nurtanio, Sulaeman, Aang Kunaefi, Mashudi dan Yogi S.M.

Upacara yang berlangsung khidmat diakhiri dengan pembacaan doa untuk arwah para pahlawan oleh Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin.

Presiden Didampingi oleh Gubernur Jabar Ridwan Kamil. Sejumlah menteri hadir dalam acara, meliputi Menteri Sosial Agus Gumiwang Kartasasmita, Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin, Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto, Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko, Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto, dan Kapolri Jenderal Polisi Tito Karnavian.

Baca juga  Tumbuhkan Rasa Kebangsaan Melalui Peringati Hari Pahlawan

Selepas upacara, presiden meninggalkan tempat upacara sambil melaksanakan tabur bunga di pusara beberapa pahlawan seperti Laksamana Muda Udara Nurtanio Pringgoadisurdjo, Komodor Sulaiman, Dr. Setiabudi Danudirdja atau Douwes Dekker, Prof. Dr. Moestopo, dan HR. Moh. Yogie S. Memet.

Sebelum meninggalkan TMPN Cikutra, presiden juga menyempatkan diri beramah tamah dan berfoto bersama keluarga para pahlawan yang hadir dalam upacara. [] Admin/Humpro Jabar

Klik untuk berkomentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Terpopuler

To Top