Regional

Polisi Masih Dalami Pemicu Bentrokan Ormas Vs LSM di Cikampek

BOGOR-KITA.com, Karawang – Bentrokan Oraganisasi Masyarakat dan Lembaga Swadaya Masyarajat (LSM) di fly over Cikampek, polisi mengamankan 19 orang serta menyita senjata tajam yang disimpan dalam kendaraan. Polisi masih mendalami pemicu bentrokan setelah semuanya diminta keterangan.

Kapolres Karawang, AKBP Arif Rachman Arifin mengatakan pasca bentrokan dua kelompok ormas ,diamankan 19 orang diduga ikut terlibat bentrokan , semuanya masih diminta keterangan.

“Ada 19 orang yang diamankan diduga ikut terlibat bentrok,” kata Arif , Rabu (22/1/2020).

Arif menerangkan kedua kelompok yang terlibat awalnya bertemu di bawah jembatan layang Cikampek, sehingga terjadi bentrokan antar kedua kelompok dengan saling lempar dan saling serang.

“Kedua kelompok awalnya berpapasan di lokasi kejadian hingga terjadi saling serang,” katanya.

Baca juga  Petani Nanas Subang Ngadu ke DPRD Jabar

Kedua kelompok itu ,kata Arif ,yaitu ormas Pemuda Pancasila dan LSM NKRI, untuk pemicunya masih perlu pendalaman dari kedua kelompok yang terlibat bentrok, penyidik masih melakukan pemeriksaan terhadap ke 19 orang yang diamankan.

“Penyidik masih mendalami pemicu bentrokan,” terangnya.

Sesuai dengan pemeriksaan sementara dari puluhan tersangka yang ditangkap, ternyata banyak yang membawa senjata tajam. Meski begitu, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. [] Nandang

Klik untuk berkomentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Terpopuler

To Top