BOGOR-KITA.com – Hari Ulang Tahun (HUT) Dharma Wanita Persatuan (DWP) yang ke-17 berlangsung Rabu (14/12/2016), di ruang Paseban Sri Baduga, Balaikota Bogor. Tema yang diangkat kali ini adalah “Penguatan Kualitas Istri Aparatur Sipil Negara Menuju Ketahanan Keluarga”. Acara ini merupakan rangkaian ulang tahun yang bertujuan untuk menambah persatuan, menambah rasa memiliki dan sebagai wujud kontribusi dalam program pemerintah.
Tahun 2017 adalah tahun pengembangan dan penguatan kerja DWP. DWP sebagai mitra pemerintah akan ikut mensosialisasikan program pemerintah seperti Kartu Indonesia Sehat dan Kartu Indonesia Pintar. Selain itu kekuatan perempuan juga mempunyai peran dalam mensukseskan MEA. Kaum perempuan juga harus kritis terhadap isu-isu sosial.
“Peningkatan kualitas perempuan harus terus dilakukan karena perempuan menjadi pelaku utama dalam ketahanan keluarga. Saat ini banyak sekali kasus KDRT yang menimpa anak-anak dan perempuan, pelecehan seksual dan masalah narkoba. Untuk itu perempuan sebagai seorang ibu dan istri harus memiliki kekuatan untuk mencegah hal itu. Perempuan memiliki peran strategis dan memiliki kesempatan yang luas untuk mengembangkan diri” tegas Ketua DWP Indah Ade Sarip.
Indah menekankan, seorang istri Aparatur Sipil Negara juga harus bisa menjadi motivator dalam lingkungannya. Karena menurutnya, seorang istri yang berkualitas akan menghasilkan sumber daya yang juga berkualitas. Peringatan HUT ke-17 ini juga mengundang 25 anak yatim yang mendapat santunan. Juga digelar lomba memasak penganan dari singkong serta lomba fashion. Beberapa sponsor turut memeriahkan acara ini yaitu Zoya, Elzatta dan Wardah Kosmetik. [] Admin