Usmar Hariman (tengah)
BOGOR-KITA.com – Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor mengukuhkan komitmen untuk bersinergi dengan dunia pendidikan demi melahirkan generasi penerus bangsa yang andal dan berakhlakul karimah. Hal ini dikemukakan Wakil Walikota Bogor Usmar Hariman saat menerima kunjungan pelajar (santri) SMP Tahfizh Al-Falakiyah, di Ruang Kerja Wakil Walikota, Kompleks Balaikota, Bogor, Rabu (20/5/15).
Kedatangan santri yang didampingi Kepala Sekolah, Zainal Abidin, disambut hangat oleh Usmar Hariman. Santri dan Usmar saling berdiskusi tentang dunia pendidikan.
"Pemerintah akan terus bersinergi dengan dunia pendidikan untuk melahirkan generasi penerus bangsa yang andal dan berakhlakul karimah. Pemerintah juga akan terus memfasilitasi perkembangan pendidikan," kata Usmar Hariman seperti yang disampaikan oleh Kepala Sekolah Al- Falakiyah, Zainal Abidin, Rabu (20/5/15).
Dalam kesempatan itu, Zainal Abidin melaporkan lulusan pertama Al-Falakiyah yang mampu menghafal 30 juz Alquran. Keenam santri itu adalah Siti Rahmah (15), Yanti Novalia (14), Inas Taqiyatul Husna (14), M.Lutfi Ambari (16), M. Alwi Husaini (16) dan M. Adib (14).
Keenam santri itu akan ditampilkan pada kegiatan Khotmul Qur'an yang akan berlangsung dari tanggal 22-24 Mei 2015 di Pesantren Hamalatul Quran Al-Falkiyah. Kegiatan ini akan diawali dengan khotmil Qur'an bil ghoib, bagi santri yang telah selesai menghatamkan hafalannya, dirangkai dengan ujian umum dan puncak hataman yang akan dihadiri oleh Prof DR KH Mustofa Ali Ya'kub, yakni Imam Besar Masjid Istiqlal, Jakarta dan Prof. DR,HJ Ummu Salamah, menantu almaghdurlahu, KH TB, Falak Abas (Abah Falak). [] Erik