Kota Bogor

Mau Libur Panjang Akhir Pekan? Lihat Dulu Prospek Cuaca Wilayah Bogor Dari BMKG

BOGOR-KITA.com, CISEENG – Pekan terakhir di bulan Januari 2025 ini akan menjadi pekan libur panjang. Seperti biasanya tentu saja banyak warga yang akan melakukan liburan ke berbagai tempat diantaranya lokasi obyek wisata.

Sebelum berlibur, ada baiknya melihat dulu prakiraan dan prospek cuaca untuk pekan ini yang dirilis oleh Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG), khusus nya di wilayah Kota dan Kabupaten Bogor.

Kepala Stasiun Klimatologi Jawa Barat, Rahmat Prasetia SP, M.Si mengatakan bahwa pihaknya telah merilis prakiraan cuaca untuk satu minggu ini, di periode tanggal 23 hingga tanggal 29 Januari 2025.

Rahmat Prasetia menjelaskan, dalam satu minggu ini diprakirakan terdapat beberapa faktor berpengaruh terhadap peningkatan suplai massa uap air yang mendukung pembentukan awan konvektif dan atau terjadinya hujan di sebagian wilayah Jabar.

Baca juga  Tak Punya Surat Tes Antigen, 680 Kendaraan Menuju Puncak Diputar Balik

Diantaranya yakni suhu muka laut di sebagian perairan Indonesia relatif hangat. Diprakirakan sirkulasi siklonik terbentuk di Samudra Hindia sebelah barat Australia dan di sekitar laut Arafuru membentuk belokan angin (sheareline) dan konvergensi/konfluensi di sekitar wilayah Jawa Barat.

Ia melanjutkan, berdasarkan prakiraan perkembangan dinamika atmosfer pada skala global, regional dan lokal, serta model cuaca deterministik probabilistik, diprakirakan hujan dengan intensitas ringan hingga sedang masih berpotensi terjadi di sebagian wilayah Jawa Barat.

“Potensi hujan sedang hingga lebat atau sangat lebat disertai kilat atau petir dan angin kencang dapat terjadi pada skala lokal dan durasi singkat,” jelasnya.

Berikut prakiraan cuaca untuk wilayah Kota dan Kabupaten Bogor beberapa hari ke depan menurut prakiraan BMKG. Sabtu 25 Januari 2025, Kabupaten Bogor akan hujan, Senin 27 Januari 2025, Kota dan Kabupaten Bogor akan hujan, dan pada Selasa 28 Januari Kabupaten Bogor hujan. [] Fahry

Baca juga  Menteri Pertanian Puji Bima Arya Mampu Bangun Kolaborasi Kembangkan Urban Farming
Klik untuk berkomentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Terpopuler

To Top