Kab. Bogor

KPAD Kabupaten Bogor Didukung Punya Gedung

BOGOR-KITA.com, CIBINONG – Komisi Perlindungan Anak Daerah (KPAD) Kabupaten Bogor didukung punya gedung megah sebagai ikon perlindungan anak di Kabupaten Bogor.

Gagasan itu disampaikan oleh salah satu anggota Komisi IV DPRD Kabupaten Bogor, saat bertandang ke KPAD dalam rangka kunjungan kerja bersama 6 anggota Komisi IV lainnya pada Jum’at 4 November 2022.

Kehadiran anggota Komisi IV DPRD Kabupaten Bogor diterima langsung oleh Ketua KPAD Dr. J. Jopie Gilalo, SH,. MH, Wakil Ketua KPAD Waspada, S.Ag, MM, dan lima komisioner lainnya, Saepudin S.Pd.I, Andika Rachman, SS, M, Si, Heni Rustiani M.Pd, Wita, Hastuti, Sopian, SE, sementara dua Komisioner lain Drs Erwin Suryana, M.Si dan Hendra Bactiar, SE sedang melaksanakan tugas luar.

Baca juga  Banggar DPRD Bakal Perjuangkan Kenaikan Anggaran KPAD Kabupaten Bogor

Dalam kesempatan tersebut anggota Komisi IV, mengkonfirmasi dari persoalan kasus kekerasan terhadap anak, program KPAD hingga anggaran KPAD, termasuk mengkonfirmasi kenapa lokasi kantor KPAD ada di Wilayah Kota Bogor.

KPAD Kabupaten Bogor berada di Jl KS. Tubun No 150 Cibuluh Kedunghalang Kota Bogor.

Seluruh pertanyaan anggota Komisi IV dijawab secara lugas dan tuntas oleh KPAD, melalui paparan detil yang disampaikan oleh Wakil Ketua KPAD Waspada, dari tugas dan fungsi KPAD, program Kegiatan, data kasus anak, tantangan dan kendala hingga anggaran KPAD yang minim. Usai menyimak penjelasan dari KPAD, ada tiga hal penting yang dicatat oleh Komisi IV, pertama mengapresiasi kinerja KPAD, yang kedua mengenai anggaran dan yang ketiga terkait Gedung KPAD.

Baca juga  Terungkap Alasan Warga Kecamatan Babakan Madang Selalu Membludak saat Cabup Rudy Susmanto Sosialisasi

“Terkait anggaran, mengingat begitu kompleksitas persoalan anak di kabupaten dan juga begitu besarnya jumlah anak serta luasnya wilayah Kabupaten Bogor, maka anggaran KPAD harus ditingkatkan,” ujar seorang anggota Komisi IV.

“Sementara yang ketiga, untuk ikon perlindungan anak ke depan harus dibangun Gedung KPAD Kabupaten Bogor yang megah,” ujar anggota Komisi IV yang lain.

Tidak hanya itu Komisi IV juga mengusulkan hendaknya KPAD juga memiliki rumah aman untuk anak. Untuk memperkuat lembaga KPAD, dalam kesempatan tersebut Komisi IV, juga mengingatkan KPAD untuk terus meningkatkan kerjasama dengan instansi / lembaga terkait anak, termasuk selalu membangun komunikasi dengan Komisi IV. []

Klik untuk berkomentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Terpopuler

To Top