Laporan Utama

Komunitas Kuliner Bogor Raya Gelar Lomba Kreasi Bunda

kuliner

BOGOR-KITA.com – Komunitas Kuliner Bogor Raya bekerjasama dengan PT Gandum Mas Kencana menggelar Lomba Kreasi Bunda yang dikemas dalam Grand Demo 2015 di Gedung Mila Kencana, Sabtu (19/12/2015).

Acara yang melombakan pembuatan kue berbahan dasar singkong dan ubi ungu ini dibuka Wakil Walikota Bogor Usmar Hariman yang hadir bersama isteri. Menurut Usmar, setiap akhir pekan Kota Bogor dikunjungi tidak kurang dari 300 ribu pengunjung. Jika mereka membelanjakan 100 ribu dalam satu hari, dapat dibayangkan berapa juta perputaran uang di Kota Bogor dalam satu hari. “Nah, peluang itu belum bisa kita jaring dengan maksimal.

Mereka masih kebingungan dimana harus makan dan jajan,” kata Usmar. Oleh karena itu ke depan Pemerintah Kota Bogor akan membangun pusat-pusat kuliner,” lanjutnya. Ditambahkan Usmar saat ini Pemerintah Kota Bogor fokus membangun taman-taman, dari sekian taman yang dibangun salah satunya Taman Ekspresi yang sekarang sudah bisa digunakan. “Jadi ibu-ibu kalau mau demo masakan silakan gunakan taman itu. Tidak lagi di dalam gedung seperti yang sekarang ini,” imbuhnya.

Baca juga  UNJ Gelar Students Basketball Competition 2015 se-Bogor Raya

Ketua panitia Lomba Kreasi Bunda, Rosliana mengatakan kegiatan yang digelar dalam rangka memperingati Hari Ibu ini diikuti 110 peserta dari Kota Bogor dan sekitarnya. Selain lomba, pihak sponsor yaitu dari PT Gandum Mas Kencana akan menggelar demo masak 6 resep sekaligus, salah satunya membuat Smoothie Ice Cream dan Cake Ice Cream. “Mudah-mudahan kegiatan Grand Demo ini bermanfaat, dapat dipraktekan dalam kehidupan sehari-hari dan bisa untuk menambah penghasilan keluarga,” harap Rosliana. [] Admin

Klik untuk berkomentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Terpopuler

To Top