BOGOR-KITA.com, MANILA – Andy Setyo dan kawan-kawan dari Timnas Indonesia U-22 sukses membuat kejutan dengan mengalahkan tim tangguh Thailand 2-0 pada pertandingan pertama Grup B sepak bola SEA Games 2019 Filipina di Stadion Rizal Memorial, Manila, Filipina, Selasa (26/11/2019) sore.
Bagi Indonesia, ini merupakan kemenangan yang langka atas Thailand, karena sejak SEA Games 1977, Indonesia baru dua kali menang. Pertama pada 2011 dengan 3-1 dan sore kali ini di Manila juga dengan selisih dua gol.
Kemenangan ini tak lepas dari strategi jitu yang diterapkan pelatih Indra Sjafri kepada Andy Setyo ( pemain Tira Persikabo) dan kawan-kawan. Sebagai kapten tim, Andy Setyo sukses mengatur barisan pertahanan sehingga tidak kebobolan.
Sedangkan serangan Timnas U-22 Indonesia lebih banyak dimotori Egy Maulana Vikri dari sayap kanan. Egy yang bermain di klub Polandia, sukses membuat gol pertama Timnas Indonesia pada menit keempat, memanfaatkan kemelut di depan gawang Thailand. Namun, dirinya terpaksa ditarik ke luar lapangan digantikan Feby Eka Putra pada babak kedua karena agak sesak napas.
Gol kedua Indonesia datang dari sebuah serangan balik cepat yang diselesaikan dengan jitu oleh Osvaldo menit 87. Skor 2-0 bertahan hingga usai permainan.
Menurut Indra Sjafri, asuhannya bisa membuat kejutan mengalahkan Thailand karena bermain sesuai strategi yang direncanakan. “Terima kasih kepada pemain, karena semua rencana yang kami susun jelang pertandingan terlaksana dengan baik,” kata Indra Sjafri.
Gol kedua menurutnya, karena strategi membuat garis serangan Thailand lebih tinggi dengan menerapkan taktik bertahan lebih dalam. “Serangan balik kami jadi berjalan dengan baik pada babak kedua,” tutur Indra Sjafri yang merasa puas dengan kemenangan asuhannya ini.
Susunan pemain kedua tim:
Timnas U-22 Thailand: Nont Muangngam-pg, Thitathorn Auksornsri, Shinnaphat Leeaoh, Srayut Sompim, Saringkan Promsupa, Anon Amornlertsak (kapten), Jaroensak Wonggorn (80’, Wisarut Imura), Chatmongkol Tongkiri (46’, Supachok Sarachat), Kritsada Kaman, Supachai Chaided, Suphanat Mueanta (46’, Sittichok Paso).
Timnas U-22 Indonesia: Nadeo Arga Winata-pg, Andy Setyo (kapten), Bagas Adi, Asnawi Mangkualam, Firza Andika, Evan Dimas Darmono (59’, Rachmat Irianto), Syahrian Abimanyu, Zulfiandi, Saddil Ramdani, Egy Maulana Vikri (46’, Feby Eka Putra), Muhammad Rafli (68’, Osvaldo Haay).[] Admin