Olahraga

Final Piala Liga Inggris: Manchester City di Atas Angin Kontra Tottenham Dalam Perebutan Trofi Pertama

city

BOGOR-KITA.com, BOGOR – Siapa peraih trofi pertama persaingan antarklub di Inggris? Jawabannya ada partai  final Carabao Cup (Piala Liga Inggris) yang mempertemukan antara Manchester City dengan Tottenham Hotspur di Stadion Wembley, London, Minggu (25/4/2021).

Manchester City (Man-City) yang diasuh Pep Guardiola menjadi klub yang mendominasi persaingan Carabao Cup dalam tiga musim terakhir. Tiga tahun beruntun, Pep dan skuatnya sukses meraih gelar juara.

Musim ini, Pep punya peluang besar mengulangi sukses tersebut, apalagi melihat lawan yang harus dihadapi di final adalah Tottenham yang baru sepekan memecat pelatih top Jose Mourinho. Petinggi Tottenham memasukkan pelatih muda Ryan Mason yang berusia 29 menggantikan Mourinho.

Baca juga  Liga Inggris: The Gunners Dominasi Derby London Utara

Meski tanpa Kevin de Bruyne dan Sergio Aguero yang tengah dibebat cedera, Man-City diunggulkan dalam pertemuan final ini. Pep masih memiliki pemain lain yang menjadi andalan, sebut saja Phil Foden dan Ilkay Gundogan.

Lalu, The Citizens masih memiliki pendobrak lini depan, Gabriel Jesus, Riyad Mahrez dan Bernardo Silva. Bisa jadi Raheem Sterling yang sering dibangku cadangan juga akan dipasang. Lini belakang John Stone absen, tapi Pep punya bintang pertahanan baru Ruben Dias.

Di sisi lain, Tottenham tidak bisa mengandalkan penuh kepada Harry Kane yang sempat cedera pekan lalu. Heung-min Son dan Gareth Bale diharapkan bisa memberikan kontribusi besar pada partai puncak ini. Apalagi Tottenham sudah tanpa gelar sejak 2008, tentu ini momen yang harus dimanfaatkan maksimal.

Baca juga  Marcelo Bielsa, Inspirasi yang Sulit Ditemukan di Indonesia

Dengan kekuatan seperti ini, diperkirakan Manchester City bakal lebih menguasai permainan. Sedangkan Tottenham bakal meladeni dengan pertahanan ketat dan sesekali melakukan counter attack cepat lewat Heung-min Son.

Dengan performa yang konsisten, Man-City punya peluang besar meraih trofi pertama musim ini dari Carabao Cup.

Perkiraan susunan pemain:
Manchester City: Zack Steffen; Kyle Walker, Rúben Dias, Aymeric Laporte, João Cancelo; Kevin De Bruyne, Rodrigo, Ilkay Gündogan, Raheem Sterling; Gabriel Jesus, Phil Foden.

Tottenham: Hugo Lloris; Serge Aurier, Toby Alderweireld, Joe Rodon, Sergio Reguilon; Pierre-Emile Hojbjerg, Tanguy Ndombele; Gareth Bale, Erik Lamela, Lucas Moura; Son Heung-Min. [] Anto

Klik untuk berkomentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Terpopuler

To Top