BOGOR-KITA.com, BOGOR – Upaya mencegah penyebaran virus corona atau Covid-19, pengurus DKM Masjid Baitur Ridwan melakukan penyemprotan desinfektan diseluruh area masjid.
Ketua DKM Masjid Baitur Ridwan Firman Sidik Halim mengatakan, penyemprotan dilakukan diseluruh masjid dan area sekitarnya. Lantai tempat beribadah, tempat wudhu dan semua lantai maupun tembok serta tiang tiang di semprot oleh desinfektan.
“Untuk memberikan pelayanan utama kepada para jemaah, sejak marak informasi virus Corona, kami langsung lakukan antisipasi dengan penyemprotan desinfektan. Selain itu, kami juga menyiapkan hand sanitizer disejumlah titik lokasi di masjid ini,” ucap Firman saat ditemui di Mesjid Baitur Ridwan di Jalan KH Abdullah Bin Nuh, Semplak, Kecamatan Bogor Barat, Kota Bogor, Rabu (18/3/2020).
Selain itu, lanjut Firman seluruh area masjid juga dilakukan sterilisasi dan pembersihan yang ekstra dengan menurunkan petugas marbot. Ketika ada surat imbauan dari Dewan Masjid Indonesia (DMI), seluruh karpet yang digunakan dicopot sebagai antisipasi.
“Karpet di masjid ini setiap saat di vakum, diberikan pewangi khusus, tetapi demi keamanan sesuai imbauam DMI, maka karpet di copot,” jelasnya.
Firman juga mengimbau kepada jamaah, agar membawa alat kelengkapan sholat masing masing, baik itu sajadah, maupun mukena. Namun, DKM Baitur Ridwan tetap menyiapkan mukena dan sarung yang bersih.
“Setiap saat kami awasi, bila ada kotor bekas pakai, segera kami ganti,” ujarnya.
Untuk memberikan rasa aman dan khusyu beribadah di Masjid Baitur Ridwan, lantai masjid selalu dilakukan pengepelan ulang dengan desinfektan, karbol saat mau sholat dan sesudah sholat.
“Alhamdulillah, kami menerima bantuan, infaq dari jemaah PT. Intichem, berupa alat alat semprot dan cairan desinfektannya,” tuturnya.
Jadi kepada jamaah yang sehat, silahkan beribadah di Masjid Baitur Ridwan, bersama sama berdoa agar wabah ini cepat musnah, ikhtiar sudah dilakukan.
“semoga kita semua selalu ada dalam lindungan Allah Subhanahu Wata’ala. Jangan tinggalkan masjid, tetap beribadah di masjid,” pungkasnya.[] Ricky