BOGOR-KITA.com, BOGOR – Marse Hendra Saputra dilantik Walikota Bogor Bima Arya menjadi Camat Bogor Utara, Kamis (6/8/2020).
Mantan Kepala Bidang Pemadam Kebakaran pada Satpol PP Kota Bogor ini mengaku perlu didukung semua pihak termasuk awak media.
“Saya harap rekan media bisa membantu untuk saling menginformasikan karena terkadang teman-teman media lebih dulu tahu informasi daripada kami, jadi saling komunikasi dan saling koordinasi, itu intinya,” ujarnya.
Marse Hendra Saputra menggantikan Dudi Fitriadi yang dirotasi ke Dinas Arsip Kota Bogor.
Marse mengatakan jabatan barunya ini sebagai amanah dari Allah SWT yang harus dijalankan.
“Yang pasti ini amanah bukan hanya dari walikota dan masyarakat tapi ini amanah dari Allah SWT,” katanya.
Di saat kondisi pandemi ini, lanjut Marse dirinya harus mengetahui pemetaan di wilayah sesuai yang diinstruksikan walikota yaitu perang melawan covid-19.
“Jadi prioritas supaya tahu berapa banyak penyebaran yang terjadi setiap titik, setiap informasi sedikit pun berkaitan dengan covid seorang camat atau kepala wilayah harus tahu,” jelasnya. [] Ricky