BOGOR-KITA.com – Kelurahan Sempur yang mendapat jatah APBD sebesar Rp 370 Juta. Dana ini akan digunakan fokus untuk naturalisasi Sungai Ciliwung.
“Nantinya kita akan mengadakan gerobak sampah, tong sampah, papan imbauan larangan buang sampah di sungai, dan juga pembangunan turap,” kata Lurah Sempur Rena Da Frina di Bogor, Senin (25/2/2019).
Rena Da Frina mengemukakan, berdasarkan Permendagri 130/2018, tentang Kegiatan Pembangunan Sarana, Prasarana dan Pemberdayaan Masyarakat Kelurahan, ada banyak kegiatan yang bisa dilakukan kelurahan. Antara lain pengadaan pembangunan pengembangan pemeliharaan sarana prasarana di tengah permukiman, transportasi, sarana kesehatan, serta pendidikan dan kebudayaan
Namun, untuk tahun ini penggunaan anggaran tersebut fokus pada naturalisasi Ciliwungsesuai fokus Walikota Bogor Bima Arya Sugiarto.
Rena, menegaskan bahwa pembangunan turap, akan lebih diutamakan terlebih dahulu, karena ada beberapa titik yang sudah rawan. Setelah itu memulai pembangunan jogging track yang akan mengitari sungai Ciliwung dan menjadikan wilayah bantaran Sungai Ciliwung sebagai objek wisata, untuk memecah keramaian yang berpusat di Lapangan Sempur.
“Kami juga terbantu dari PUPR sebesar Rp5 miliar dari total Rp27 miliar yang diberikan secara bertahap khusus untuk pembangunan di wilayah warga di bantaran Ciliwung, dan pengerjaan akan dimulai pada tahun ini,” paparnya. [] Fadil