Truk Terguling di Jalan Kemang – Bogor, Sudah Dievakuasi ke Pos Pondok Udik
BOGOR-KITA.com, KEMANG – Sebuah kendaraan truk boks pembawa solar mengalami kecelakaan lalu lintas tunggal di jalan raya Kemang, Kecamatan Kemang Kabupaten Bogor, pada Senin (4/4/2022).
“Kejadiannya mungkin sekitar subuh, tapi saya lewat dan lihat kejadian sekitar pukul 5.00 WIB. Mobil truk boks itu terbalik dan bawa solar serta belum dievakuasi dari lokasi,” ungkap Hans Hermawan, warga yang melintas di jalan tersebut, Senin (4/4/2022) pagi.
Dikonfirmasi peristiwa ini, Ipda Angga Nugraha, Kanit Gakkum Sat Lantas Polres Bogor mengatakan benar telah terjadi laka lantas tunggal pada hari Senin tanggal 04 April 2022 sekira jam 04.00 WIB, dimana sebuah truk yang membawa solar terbalik. “Tempat Kejadian Perkara di Jalan Raya Kemang-Bogor Nomor 522 Desa Kemang Kecamatan Kemang Kabupaten Bogor. Unit Gakkum Parung menerima Laporan jam 06.00 WIB dari Ipda Heryanto Kanit Binmas Polsek Kemang,” ungkapnya.
Ipda Angga melanjutkan, dari hasil pemeriksaan polisi, tidak ada korban luka atau lainnya alibat laka lantas tunggal tersebut, sementara kerugian materi ditaksir mencapai 20 juta rupiah.
“Kendaraan Truck Isuzu Cold Disel Box No.Pol F 8419 AC. Pengemudi belum diketahui identitasnya,” imbuhnya.
Ia menjelaskan, kronologi kejadian laka lantas berawal saat kendaraan truk box bergerak dari arah Parung melaju arah Bogor. Setiba di TKP, jalan menikung ke kanan, kendaraan tersebut menyerempet tiang listrik yang berada di sisi kiri jalan.
“Kemudian truk box oleng dan terbalik melintang sehingga terjadi kecelakan lalu lintas. Kami sudah cek TKP dan mminta keterangan saksi – saksi. Saat ini kendaraan truk yang terlibat kecelakaan telah dievakuasi ke Pos Laka Lantas Pondok Udik,” tukas Ipda Angga Nugraha SH MH. [] Fahry