Pendidikan

Tingkatkan Minat Baca, SDN Sukadamai 3 Kunjungi Perpustakaan Daerah

BOGOR-KITA.com – Untuk mengenalkan Perpustakaan Daerah sekaligus menumbuhkan minat baca kepada siswa-siswinya, pustakawan dan guru pembimbing SD Negeri Sukadamai 3 bersama 150 siswa kelas 4 mengunjungi Perpustakaan Daerah yang berlokasi di GOR Pajajaran Bogor, Kamis (13/10/2016).
Menurut Pustakawan SDN Sukadamai 3 Heni Febiasari karena sekolahnya merupakan sekolah literasi maka hari ia membawa siswa-siswinya untuk berkunjung ke Perpustakaan Daerah. Tujuannya untuk mengenalkan kepada anak-anak bahwa di Kota Bogor ada Perpustakaan Daerah sehingga mereka tahu tempat dan koleksi buku-bukunya. “Kegiatan ini juga sekaligus untuk menumbuhkan minat anak-anak membaca dan menulis,” ujarnya.
Heni menambahkan, kegiatan ini juga sebagai bentuk realisasi dari kerjasama SDN Sukadamai 3 dengan pihak Kantor Arsip dan Perpustakaan Daerah (KAPD) yang sudah berlangsung cukup lama. “Meskipun di sekolah anak-anak sudah terbiasa membaca dan menulis namun kami ingin lebih mengenalkan mereka kepada buku-buku yang ada disini,” jelas Heni.
Kunjungan ini bukan yang pertama kalinya dilakukan, tutur Heni. Setiap tahun SDN Sukadamai 3 rutin membawa siswa-siswinya ke Perpustakaan Daerah. “Hari kemarin kami membawa siswa kelas 3 dan hari ini kelas 4 nya. Untuk kelas 5 akan dilakukan pada bulan Januari mendatang,” bebernya.
Terakhir ia berharap melalui kunjungan ini anak-anak akan gemar membaca sehingga menambah wawasan mereka dan berpengaruh pada perilaku dan pola pikirnya. [] Admin

Baca juga  Pemuda RW 07 Kemang Ajak Anak-anak Belajar dan Bermain
Klik untuk berkomentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Terpopuler

To Top