BOGOR-KITA.com, PARUNG – Petugas Seksi Penyelamatan dan Pertolongan Darurat pada Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kabupaten Bogor, bersama beberapa pihak lainnya berhasil mengevakuasi jasad seorang warga yang tercebur ke dalam sebuah sumur di Kampung Gunung RT 01 RW 05 Desa Cogreg, Kecamatan Parung, Rabu (1/7/2020) dinihari.
Keterangan yang dikumpulkan media ini, korban bernama Dede Sajidin, berusia sekitar 60 tahun, awalnya pada Selasa (30/6/2020) sore dicari oleh pihak keluarga karena sejak berangkat mencari rumput untuk ternak, hingga pukul 16:00 WIB belum pulang ke rumah. “Selanjutnya keluarga bersama warga dan pengurus terus mencari korban. Termasuk ke lokasi yang biasanya korban mencari pakan ternak,” ungkap warga yang enggan namanya dipublikasikan, Rabu (1/7/2020).
Sementara saat dikonfirmasi media ini, Bhabinkamtibmas Desa Cogreg Aiptu Joko Wartoyo menjelaskan, korban baru berhasil ditemukan oleh keluarga dan warga yang melakukan pencarian, sekitar pukul 23.45 WIB. “Korban ditemukan dalam keadaan meninggal dunia di dalam sebuah sumur dekat rumah kosong. Sekitar lokasi kejadian memang dipenuhi oleh rerumputan yang tinggi,” ujar Aiptu Joko Wartoyo.
Kepala Seksi Penyelamatan dan Pertolongan Darurat Dinas Damkar Kabupaten Bogor, Tanu Wahyudin dalam keterangan resminya menuturkan, setelah mendapat laporan masyarakat terkait adanya warga yang tercebur ke dalam sumur, pihaknya langsung berkoordinasi dengan jajaran petugas Koramil, Polsek dan Satpol PP Kecamatan Parung serta Pemerintah Desa Cogreg untuk melakukan evakuasi. “Kami langsung menerjunkan 10 petugas dari Mako Damkar dan sektor Parung dengan menggunakan peralatan pendukung proses evakuasi lengkap. Korban dapat dievakuasi sekitar pukul 01.30 WIB,” ungkapnya. [] Fahry