Liga Champions: Karim Benzema Penyelamat Real Madrid, Ajax Dikubur Atalanta
BOGOR-KITA.com, BOGOR – Real Madrid setelah dengan susah payah akhirnya lolos ke babak 16 Besar Liga Champions 2020/2021, usai menang atas Borussia Moenchengladbach 2-0 di Stadion Alfredo Di Stefano, Kamis (10/12/2020) dini hari WIB.
Dua gol kemenangan Madrid dipersembahkan oleh Karim Benzema yang disebut-sebut sebagai penyelamat timnya. Skuat asuhan Zinedine Zidane ini, nyaris gagal lolos dari Grup B lantaran hanya menempati peringkat ketiga.
Namun pada pertandingan terakhir atau keenam, Zidane memainkan semua pemain andalannya. Benzema dan Asensio di depan. Lalu kembalinya Sergio Ramos dari cedera memperkokoh pertahanan. Kemudian trio senior Casemiro, Toni Kroos dan Luca Modric membuat Madrid menguasai daerah tengah.
Keharusan untuk menang membuat Los Blancos tampil prima sejak awal. Dua gol Benzema pun lahir dari sebuah serangan yang dibangun cukup rapi dari Real Madrid. Madrid lolos dengan catatan menjadi jawara di Grup B.
Suasana yang berbeda dialami Ajax Amsterdam. Tuan tumah merasa sakit hati menerima kekalahan atas Atalanta pada partai penentuan di Amsterdam Arena, Kamis (10/12/2020) dini hari WIB.
Klub elit Belanda itu yang tinggal mencari hasil seri saja, namun justru kekalahan yang didapat. Gol tunggal Atalanta yang mengantarkan klub Italia tersebut ke babak 16 Besar, lahir dari kaki Luis Muriel pada menit 85.
Hasil itu membuat Atalanta lolos sebagai runner-up Grup D dengan 11 angka, mendampingi Liverpool yang sudah lolos lebih awal.
Undian babak 16 Besar atau babak knock-out Liga Champions akan digelar pada Senin (14/12/2020) di Nyon, Swiss.
Klub yang lolos ke babak 16 Besar Liga Champions
Tim Unggulan
Bayern Muenchen (Jerman, Grup A)
Real Madrid (Spanyol, Grup B)
Manchester City (Inggris, Grup C)
Liverpool (Inggris, Grup D)
Chelsea (Inggris, Grup E)
Borussia Dortmund (Jerman, Grup F)
Juventus (Italia, Grup G)
Paris-Saint Germain (Prancis, Grup H)
Bukan Unggulan
Atletico Madrid (Spanyol, Grup A)
Borussia Moenchengladbach (Jerman, Grup B)
FC Porto (Portugal, Grup C)
Atalanta (Italia, Grup D)
Sevilla (Spanyol, Grup E)
Lazio (Italia, Grup F)
Barcelona (Spanyol, Grup G)
RB Leipzig (Jerman, Grup H)