Kab. Bogor

Kebakaran di Pasar Ciseeng, 2 Unit Mobil Damkar Diturunkan

BOGOR-KITA.com, CISEENG – Kebakaran terjadi di Pasar Ciseeng, Kampung Baru Pasar, RT 03 RW 02, Desa Parigi Mekar, Kecamatan Ciseeng, Kabupaten Bogor, Selasa (20/1/2026) dini hari sekitar pukul 01.00 WIB.

Lokasi yang terbakar adalah kios plastik dan warung kelontong. Dugaan sementara, kebakaran disebabkan oleh korsleting listrik.

Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kabupaten Bogor, Yudi Santosa mengatakan pihaknya menerima laporan dari warga melalui Call Center 112 pada pukul 01.05 WIB. Petugas dari Damkar Sektor Parung langsung dikerahkan ke lokasi.

“Dua unit mobil pemadam dengan delapan personel diberangkatkan dan tiba di lokasi sekitar pukul 01.20 WIB. Api berhasil dipadamkan sekitar pukul 03.20 WIB,” ujar Yudi.

Baca juga  Pemekaran Bogor Barat Prioritas Pembahasan dalam Amanat Presiden

Api sempat membesar dan merambat ke bangunan lain, namun berhasil dikendalikan tanpa kendala berarti. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. Sementara itu, total kerugian masih dalam pendataan.

Yudi mengimbau masyarakat agar lebih waspada terhadap instalasi listrik, terutama pada bangunan usaha, guna mencegah terjadinya kebakaran serupa. [] Hari

Klik untuk berkomentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Terpopuler

To Top