Regional

Kang Uron Bakal Genjot Sektor Pariwisata dan Olahraga Jabar

BOGOR-KITA.com – Kang Uron atau sering disapa  Roni, caleg Partai Nasdem Dapil 15 Kota dan Kabupaten  Tasikmalaya untuk DPRD Jabar. Setelah 5 tahun terjun langsung ke berbagai daerah, kini telah memiliki bekal cukup membangun Jabar dan memajukan perekonomian warga. Sektor yang ingin difokuskan jika kelak diberi amanah menjadi wakil rakyat DPRD Propinsi Jabar adalah pariwisata dan olahraga.

“Masih banyak potensi alam di Jabar yang potensial dikembangkan jadi destinasi wisata produktif,” kata penggemar olahraga cabang bulu tangkis ini di Tasik Malaya, Kamis (11/4/2019).

Roni menegaskan, pengembangan potensi wisata memiliki makna penting, karena menyerap  tenaga kerja dalam jumlah banyak, sehigga kontribusinya besar untuk menghela perekonomian Jabar

Baca juga  KORMI Jabar Ajak Lim Tien Kung Dukung Masyarakat Hidup Sehat  

“Pemerintah Jabar memang memberikan perhatian serius terhadap sektor pariwisata, kita akan dorong terus sekaligus melahirkan inovasi untuk pengembangannya,” kata Roni.

Roni yang bertengger di nomor urut 3 caleg Nasdem juga akan fokus mengembangkan olaharaga.

“Jabar memiliki potensi besar di bidang olahraga seperti bulutangkis yang telah behasil mengharumkan nama Indonesia di dunia internasional. Oalhraga lain juga akan terus kita kembangkan,” kata Roni seraya menambahkan pengembangan itu akan dilakukan melalui gerakan restorasi indonesia. [] Muleh

1 Comment

1 Comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Terpopuler

To Top