Regional

Harga Cabai di Karawang Naik, Tembus Rp 60 Ribu

BOGOR-KITA.com, KARAWANG – Harga cabai rawit  dan cabai merah di Pasar tradisional Cikampek, Karawang, mengalami  kenaikan signifikan sejak seminggu terakhir menembus Rp 60 .000 per kg. Sebeleumnya hanya Rp30.000 per kg.

Kenaikan harga cabai akibat cuaca buruk dan cabai membusuk. Selain itu karena banyak daerah produsen mengalami gagal panen.

Asep (50) pedagang sayuran di Pasar Cikampek mengatakan, harga cabai rawit dan merah yang tinggi terjadi hampir di semua pedagang pasar tradisonal karena kulakannya berasal dari tempat yang sama yaitu Pasar Induk Cikopo, Purwakarta.

“Cabai rawit merah dan cabai merah kriting paling tinggi harganya hingga naik dua kali lipat,” kata Asep, Rabu (8/1/2020) .

Baca juga  Air Genangi Tol Japek, Antrean Capai 36 Kilometer

Dia mengatakan, harga cabai merah dan cabai rawit merah sudah mencapai harga Rp 60 ribu per kilogram, sama seperti cabai rawit merah,  sebelumnya hanya mencapai Rp 30 ribu, cabai rawit hijau Rp45 ribu perkilogran sebelumnya Rp 20ribu per kg.

Menurutnya, harga cabai rawit merah fluktuatif menjelang pergantian tahun  2020,  namun dalam seminggu terakhir harga terus merangkak naik dan diprediksi kenaikan akan terus terjadi bisa mencapai Rp70 ribu per kg apabila tidak ada pengendalian harga.

“Diprediksi akan terus naik ke depannya karena daerah pemasok dilanda banjir akibat cuaca ekstrim,” tandasnya.

Sementara itu Dudi , pedagang sayuran lainnya mengatakan kenaikan harga yang cukup tinggi membuat pelanggan mulai mengurangi beli cabai.

Baca juga  Curanmor di Karawang Terekam CCTV, Bawa Motor Karyawan Alfamart

“Mudah-mudahan harga-harga tidak bergerak naik lagi, karena para pelanggan saya sudah banyak yang mengeluh, terutama mereka yang usahanya warung makan,” ujarnya. [] Nandang

Klik untuk berkomentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Terpopuler

To Top