BOGOR-KITA.com, JAKARTA – Penularan virus corona di Ibu Kota masih terus menggeliat hebat. Pertambahan konfirmasi positif covid-19 harian yang dilaporkan hampir 400.
Berdasarkan data resmi diumumkan pemerintah melalui situs covid19.go.id Rabu (22/7/2020) jumlah tertular baru sebanyak 392 orang atau lebih sedikit dari Selasa (21/7/2020) 433 orang.
Dengan pertambahan tertular baru sebanyak 392 ini maka jumlah angka tertular atau terkonfirmasi positif corona di DKI Jakarta bertambah dari 17.229 menjadi 17.621 orang.
Jakarta pada hari ini menjadi provinsi penyumbang terbanyak covid-19 di Indonesia.
Pada Rabu (22/7/2020) ini pasien covid-19 yang sembuh di Jakarta bertambah sebanyak 368 orang. Sehingga jumlah pasien sembuh naik dari 10.771 menjadi 11.139 orang.
Sementara itu, Jawa Barat merupakan wilayah berbatasan langsung dengan DKI Jakarta. Penularan virus corona di daerah tersebut menurun. Hari ini Rabu (22/7/2020) jumlah tertular baru di Jawa Barat yang dilaporkan sebanyak 32 atau lebih sedikit dari sehari sebelumnya 61.
Dengan pertambahan ini total angka tertular atau terkonfirmasi positif corona di Jabar bertambah dari 5.709 menjadi 5.741 orang.
Sementara jumlah sembuh di Jawa Barat sampai Rabu (22/7/2020) sebanyak 2.420 orang. [] Hari