Kab. Bogor

Ade Yasin Minta Camat Terjun Berantas Prostitusi di Limus Nunggal

BOGOR-KITA.com – Bupati Bogor Ade Yasin tidak mau kompromi dengan praktik maksiat di Kabupaten Bogor.  Mantan Wakil Ketua DPRD Kabupaten  Bogor ini mengatakan menjalankan kembali program nongol babat (nobat) yang pernah digalakkan oleh Bupati Rachmat Yasin.

Hal ini terungkap dalam acara Rebo Keliling (Boling) di Lapangan Stadion Mini Cileungsi, Kecamatan Cileungsi Rabu (23/1/2019).

Kepada masyarakat Cileungsi, Bupati Ade Yasin berjanji bahwa program nobat akan lebih digalakkan terutama di wilayah Limusnunggal Kecamatan Cileungsi, di mana masih banyak terdapat tempat tempat yang digunakan untuk praktek maksiat atau prostistusi.

“Saya minta Camat Cileungsi terjun langsung ke lapangan bersama Pol-PP, TNI, Polri untuk melakukan penutupan dan membasmi praktik praktik prostitusi di wilayah itu,” tegas Ade Yasin.

Baca juga  Pemkab Bogor All Out Amankan Seruan Bupati Wisatawan Harus Tunjukkan Tes Antigen

Bupati Bogor Rachmat Yasin ketika itu gencar menjalankan program nobat. Salah satunya memberantas Gang Semen di Puncak yang dikenal luas sebagai tempat di mana banyak terjadi praktik prostitusi. Program nobat di era Rachmat Yasin ketika itu juga gencar memberantas praktik esek-esek di Parung.

Program nobat dilanjutkan dan lebih digalakkan oleh Bupati Ade Yasin karena menjadi salah satu prioritas program dalam Panca Karsa yakni menciptakan masyarakat Kabupaten Bogor yang berkeadaban. [] Admin/Sumber: Diskominfo

Klik untuk berkomentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Terpopuler

To Top