Peningkatan Kesehatan Lansia Melalui Inovasi SISENDI
BOGOR-KITA.com, CIBINONG – Pelayanan kesehatan lansia adalah pelayanan yang diprioritaskan kepada masyarakat yang memiliki umur diatas 60 tahun. Lansia sering dianggap sebagai golongan yang lemah, tetapi sesungguhnya lansia memiliki peran yang berarti bagi masyarakat. Lansia memiliki penalaran moral yang bagus untuk generasi dibawahnya. Lansia memiliki semacam gairah yang tinggi karena secara alami, manusia akan cenderung memanfaatkan masa-masa akhirnya secara optimal untuk melakukan pewarisan nilai dan norma. Masa lanjut usia adalah masa dimana individu dapat merasakan kesatuan, integritas, dan refleksi dari kehidupannya.
Proses penuaan pada lansia terjadi seiring bertambahnya umur lansia, yang akan menimbulkan permasalahan terkait aspek kesehatan, ekonomi, maupun sosial. Oleh karena itu perlunya peningkatan pelayanan kesehatan terhadap lanjut usia sehingga lansia dapat meningkatkan kualitas hidupnya.
Puskesmas Ciangsana melaksanakan terobosan baru terkait pelayanan kesehatan lansia yaitu SI SENDI (Lansia Aktif, Produktif, dan Mandiri). Hal ini juga dilatarbelakangi karena cakupan program lansia tahun sebelumnya belum mencapai target. Cakupan pelayanan kesehatan usia lanjut baru mencapai 50% dari target 70% dan cakupan pembinaan lansia juga belum mencapai target yaitu cakupan pembinaan baru mencapai 70% dari target 100%.
“SISENDI merupakan program puskesmas yang bersifat preventif dan promotif yang menggabungkan tiga kegiatan layanan utama yaitu pemberdayaan Posbindu Lansia, penyuluhan lansia dan kunjungan lansia berisiko tinggi,” ujar dr. Siti Masitoh, MARS, Kepala Puskesmas Ciangsana, Minggu (15/8/2021). Peningkatan pelayanan kesehatan terhadap lanjut usia diperlukan untuk mewujudkan lansia yang sehat, berkualitas, dan produktif di masa tuanya.
Melalui pemberdayaan Posbindu Lansia diharapkan untuk meningkatkan kualitas hidup para orang tua yang lebih rentan terhadap penyakit dengan ikut serta memberdayakan kader kesehatan setempat dalam memantau kesehatan lansia yang ada di daerah itu secara individual dan detail. Selanjutnya dengan penyuluhan kesehatan dan kunjungan lansia resti diharapkan dapat tetap memantau dan menjaga kesehatan para lansia dengan memebrikan pengetahuan yang benar terkait kesehatan. Tidak lupa setiap tahunnya dilakukan kegiatan dalam rangka memepringati Hari Ulang Tahun Lansia setiap tanggal 29 Mei. Dengan keseluruhan kompleksitas kegiatan SISENDI maka lansia akan lebih aktif, mandiri dan produktif.[] Hari