Covid-19 Jonggol Citeureup Mereda, Cileungsi Mengamuk Hebat
BOGOR-KITA.com, CIBINONG – Covid-19 di Kecamatan Jonggol dan Citeureup mereda, covid-19 Cileungsi dan Gunungputri mengamuk.
Berdasarkan data update dari Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Kabupaten Bogor, Jumat (19/3/2021) jumlah tertular baru atau konfirmasi positif sebanyak 97 orang naik 2 dibanding Kami (18/3/2021) sebanyak 95 orang.
Keseluruhan 97 konfirmasi positif itu berasal dari 21 kecamatan.
Covid-19 Cileungsi mengamuk hebat, sekaligus terpapar terbanyak mencapai 30 orang, sehari sebelumnya hanya 3 orang.
Terpapar terbanyak kedua dari Kecamatan Gunungputri, sebanyak 14 orang, sehari sebelumnya 7 orang.
Terpapar terbanyak ketiga dari Kecamatan Megamendung, sebanyak 10 orang, sehari sebelumnya nihil.
Selengkapnya sebagai berikut,
97 Konfirmasi Positif dari 21 Kecamatan
Cileungsi: 30
Gunungputri: 14
Megamendung: 10
Cibinong: 10
Nanggung: 6
Dramaga: 6
Caringin: 4
Jasinga: 3
Cisarua: 2
Bojonggede: 1
Cariu: 1
Ciampea: 1
Citeureup: 1
Jonggol: 1
Klapanunggal: 1
Leuwiliang: 1
Pamijahan: 1
Parung: 1
Sukajaya: 1
Sukamakmur: 1
Tenjolaya: 1
[] Hari