BOGOR-KITA.com, JAKARTA – Terdapat sebanyak 18 provinsi di Indonesia yang nihil kasus baru Covid-19. Itu berdasarkan data yang dirilis Kementerian Kesehatan RI update Senin (4/5/2020) pukul 12.00 WIB.
Kedelapan belas provinsi tersebut adalah sebagai berikut
- Aceh kumulatif 12
- Bangka Belitung kumulatif 20
- Bengkulu kumulatif 12
- DI Yogyakarta kumulatif 115
- Jambi kumulatif 38
- Kepulauan Riau kumulatif 92
- NTB kumulatif 269
- Sumatera Selatan kumulatif 185
- Sulawesi Utara kumulatif 45
- Sulawesi Tenggara kumulatif 64
- Sulawesi Tengah kumulatif 59
- Maluku Utara kumulatif 50
- Maluku kumulatif 23
- Papua Barat kumulatif 43
- Papua kumulatif 240
- Sulawesi Barat kumulatif 44
- NTT kumulatif 10
- Gorontalo kumulatif 15
Jumlah provinsi nihil kasus baru Covid-19 hari ini lebih banyak disbanding kemarin yaitu sebanyak 12 provinsi.
Pada hari ini terdapat penambahan 395 kasus baru Covid-19 di Indonesia. Provinsi Jawa Barat menempati posisi pertama kasus baru Covid-19 terbanyak dengan penambahan 193, disusul DKI Jakarta 79 dan Kalimantan Tengah 23.
Sampai Senin (4/5/2020) jumlah kasus Covid-19 di Indonesia sebanyak 11.587. [] Hari