BOGOR-KITA.com – Fakultas Keguruan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Pakuan adakan Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru 2019 (PKKMB) di gedung FKIP lantai 4 Universitas Pakuan Jumat (6/9/2019).
PKKMB FKIP 2019 diikuti oleh 330 calon mahasiswa baru dari berbagai program studi di Fakultas Keguruan Ilmu Pendidikan termasuk program studi baru Pendidikan MIPA.
PKKMB diadakan bertujuan agar mahasiswa baru dapat lebih membangun relasi dan bersinersinergi dengan dunia luar demi kemajuan bangsa di era revolusi industri 4.0.
“Diharapkan mahasiswa baru dapat membangun relasi bersinergi dan siap berkarya di era revolusi 4.0 ini,” ungkap Cucu Mariam selaku ketua panitia.
Dengan harapan yang besar mahasiswa baru disiapkan dengan pembekalan yang cukup beragam dengan pemberian tugas dengan berbasis teknologi diharapkan mahasiswa baru dapat melek teknologi.
“Dengan memberikan tugas-tugas berbasis teknologi diharapkan mereka (mahasiswa baru) bisa melek teknologi,” kata Cucu.
“PKKMB ini juga bertujuan agar mahasiswa baru bisa saling mengenal dengan semua elemen di FKIP ini,” kata Alvian Maulana Jibran selaku ketua BLM FKIP.
Tak hanya itu, PKKMB FKIP 2019 tidak mengarah pada per-ploncoan dan mematuhi aturan-aturan yang sudah ditetapkan oleh DIKTI.
Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan FKIP Dadang Kurnia, Mpd menjelaskan “Kegiatan ini tidak mengarah kesana karena mengacu pada aturan DIKTI. [] Admin