BOGOR-KITA.com – Satpol PP Bidang Linmas persiapkan diri menyukseskan pemilu yang digelar Arpil 2019. Persiapan itu dilakukan dengan menggelar kegiatan berupa desiminasi linmas untuk Pemilu 2019 di Mabes Satpol PP Pelabuhanratu, Jalan Jajaway Palabuhanratu, Kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi, Senin (26/11/2018).
Ketua KPU Kabupaten Sukabumi Ferry Gustaman SH sebagai salah satu narasumber mengatakan bahwa kebutuhan linmas untuk penyelenggaraan pemilu sangat banyak mencapai 7.868 TPS dikali dua orang linmas (petugas ketertiban) di setiap TPS. Sehingga sangat tepat Satpol PP menyelenggarakan kegiatan ini sebagai bentuk peran pemerintah daerah dalam menyukseskan Pemilu 2019.
Menurut Ferry Gustaman, ketersediaan linmas saat ini sekitar 15 ribu personel. Oleh sebab itu perlu adanya penambahan agar setiap TPS dapat terisi oleh 2 linmas.
Dalam kesempatan itu KPU menyosialisasikan tugas-tugas petugas ketertiban pada saat proses pemungutan dan perhitungan suara di TPS. [] Dede Heri