BOGOR-KITA.com – Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Komisariat Universitas Muhamadiyah Sukabumi (UMMI) Cabang Sukabumi melantik kepengurusan baru periode 2018-2019, di Aula Gedung Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata Kota Sukabumi.
Pelantikan yang dihadiri oleh Sekretaris Umum HMI Badan Koordinasi (BADKO) Jawa Barat Rakanda Aris Rindiansyah, seluruh pengurus HMI Cabang Sukabumi antara lain Dede Iragan beserta jajaran kepengurusannya, juga Sekjen Kahmi Rakanda Ateng Jalani M. Nuh, dan seluruh kader HMI Se-wilayah kerja Cabang Sukabumi.
Muhammad Aldi Nugraha selaku formatur terpilih mengatakan, alhamdulilah diberikan amanah oleh kawan-kawan. “Semoga saya bisa memberikan yang terbaik dalam perkaderan di komisariat, dan bisa mengembalikan ruh pergerakan dalam himpunan,” ujarnya kepada BOGOR-KITA.com, di Sukabumi, Senin (19/11/2018).
Aldi menambahkan menjadi Ketua Umum HMI Komisariat UMMI membuat saya harus berjuang menghidupkan kembali perkaderan, karena dalam kepengurusan tahun lalu telah hilang ruh perkaderan di Komisariat UMMI. [] Dede Heri