Kab. Bogor

Perubahan Nomenklatur OPD Kabupaten Bogor, Berikut Daftar Kepala OPD Pasca Perubahan

BOGOR-KITA.com, CIBINONG – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor menambah dua Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan mengubah nomenklatur sejumlah OPD pada Selasa (2/1/2026).

Penambahan dan perubahan nomenklatur sejumlah OPD itu dilakukan berbarengan dengan pelantikan kepala OPD hasil perubahan.

Bupati Bogor, Rudy Susmanto melantik Bambam Setia Aji sebagai Kepala Badan Perencanaan Pembangunan, Riset dan Inovasi Daerah (Baperida) yang semula Badan Perencanaan Pembangunan Penelitian dan Pengembangan Daerah (Bappedalitbang).

Kemudian Yudi Santosa dilantik sebagai Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan yang semula Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar). Eko Mujiarto dilantik sebagai Kepala Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman (DPKP) yang semula Dinas Perumahan Kawasan Permukiman dan Pertanahan (DPKPP).

Baca juga  Pemdes Ciseeng dan Komunitas IPB Santuni Ratusan Yatim Dhuafa

Suryanto Putra dilantik sebagai Kepala Dinas Pekerjaan Umum (PU) yang semula Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Bogor.

Kemudian, Farid Ma’ruf sebagai Kepala Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Bogor. Meski tidak merubah nama, Dinsos Kabupaten Bogor menambah satu bidang.

Sebelumnya, Bupati Bogor, Rudy Susmanto meresmikan dua Organisasi Perangkat Daerah (OPD) baru yang berlokasi di Mall Vivo, Sukaraja, Jumat 2 Januari 2026.

“Pertama, Dinas Pertanahan dan Tata Ruang, kedua adalah Dinas Kebudayaan,” kata Rudy.

Rudy menyebut, penempatan dua OPD baru di Vivo Mall itu untuk menjaga investor Vivo Mall agar tidak sepi seperti yang terjadi saat ini.

“Tujuannya adalah, siapa yang sudah berinvestasi di Kabupaten Bogor. Maka kami pun turut serta menjaga keberlangsungan investasi yang ada di Kabupaten Bogor,” jelas dia.

Baca juga  Rapat di DPR RI, Ade Yasin Bawa Solusi Pengendalian Banjir di Jabodetabek

Ia berharap, keberadaan OPD baru itu mampu meningkatkan pengunjung ke Vivo Mall dan memenuhi tenant-tenant yang kosong sejak lama.

“Masyarakat pelayanan datang ke Mall dan mudah-mudahan beberapa tempat-tempat yang kosong, bisa segera diisi oleh tenant-tenant yang ada di Kabupaten Bogor dan sekitarnya. Hal ini selaras dengan kebijakan pemerintah pusat, yang mana menghimbau work from mall, bekerja dari mall,” tutup dia.

Rudy Susmanto menjelaskan, pengisian kepala dua ODP baru itu akan dilakukan dengan cara rekrutmen atau open bidding. Saat kedua ODP itu diisi oleh Pelaksanaan Tugas (Plt). [] Hari

Klik untuk berkomentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Terpopuler

To Top