BOGOR-KITA.com, BOGOR – Corona mengamuk lagi. Jumlah tertular baru pada Kamis (23/4/2020) melonjak cukup tinggi dibanding Rabu (22/4/2020).
Sebagaimana diumumkan secara resmi oleh juru bicara pemerintah penanganan covid-19, Achmad Yurianto, Kamis (23/4/2020) sore, jumlah tertular baru sebanyak 357 orang, atau lebih tinggi ketimbang tertular baru pada Rabu (22/4/2020) sebanyak 283 orang.
Dengan pertambahan ini jumlah orang tertular atau positif corona bertambah dari 7.418 orang menjadi 7.775 orang.

Dengan demikian, jumlah pasien yang berhasil disembuhkan bertambah dari 913 orang menjadi 960 orang.
Sementara jumlah pasien yang meninggal pada Kamis (23/4/2020), sebanyak 11 orang, atau lebih sedikit dibanding Rabu (22/4/2020) sebanyak 19 orang.
Total yang meninggal karena corona bertambah dari 635 menjadi 647 orang. [] Admin
