Kab. Bogor

Update Corona di Kabupaten Bogor: Positif Turun Tajam, 2 Jadi 133 Orang

BOGOR-KITA.com, CIBINONG – Corona di Kabupaten Bogor belum berhenti mengancam.  Namun, berdasarkan data Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Kabupaten Bogor, Sabtu (2/5/2020) pukul 20.00 WIB, jumlah tertular baru menurun tajam, yakni hanya 2 orang.

Jumlah ini jauh lebih kecil dibanding jumlah tertular baru pada Jumat  (1/5/2020) di mana tertular mencapai 13 orang.

Dengan penambahan  2 tertular baru ini maka, sampai Sabtu (2/5/2020) jumlah terkonfirmasi positif corona di Kabupaten Bogor bertambah dari 131 orang menjadi 133 orang.

Sebanyak 2 orang tertular baru pada Sabtu (2/5/2020) tersebut berasal dari Gunungputri dan Cibinong. Dari Gunungputri adalah laki-laki, 51 tahun, sementara dari Cibinong adalah laki-laki, 46 tahun.

Baca juga  Pasien Corona di Rumah Sakit di Jabar Tinggal 300-an Orang

Pada Sabtu (2/5/2020) juga ada pasien dalam pengawasan atau PDP yang meninggal. Jumlahnya 3 orang, yakni, laki-laki 56 tahun asal Kecamatan Jonggol, perempuan 51 tahun asal Cariu, dan perempuan 84 tahun asal Ciomas.

Data keseluruhan pasien Covid-19 di Kabupaten Bogor sampai Sampai (2/5/2020) pukul 20.00 WIB, adalah sebagai berikut:

ODP (Orang Dalam Pantauan),  bertambah dari 315 menjadi 375 orang

PDP (Pasien Dalam Pengawasan),  bertambah 491 menjadi 515 Orang.

Total kasus positif Covid-19, bertambah dari 131 menjadi 133 Kasus.

Sembuh, tetap 13 orang

Meninggal, tetap 11 orang

Positif aktif bertambah dari 107 menjadi 109 orang

PDP meninggal, bertambah dari 34 orang menjadi 37 orang. [] Hari

Baca juga  Puskesmas Gobang Miliki Inovasi MAGIC untuk Perbaiki Pola Makan Anak
Klik untuk berkomentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Terpopuler

To Top