Kab. Bogor

Sejumlah Pejabat Takziah ke Pendopo Bupati Bogor

BOGOR-KITA.com, CIBINONG – Suami Bupati Bogor Ade Yasin, Yanwar Permadi meninggal dunia di RSUD Ciawi Kabupaten Bogor, Kamis (24/9/2020) pukul 01.40 WIB.

Jenazah Yanwar Permadi sempat disemayamkan di Pendopo Bupati Bogor Cibinong sebelum disalatkan di Masjid Baitul Faizin Cibinong.

Sejumlah pejabat dari Pemerintah Kabupaten dan Kota Bogor nampak bertakziah di rumah dinas Bupati Bogor.

Pantauan BOGOR-KITA.com, Sekda Kabupaten Bogor Burhanudin, Wakil Bupati Bogor Iwan Setiawan, Wakil Wali Kota Bogor Dedie A Rachim nampak hadir sejak pagi.

Sementara Wali Kota Bogor Bima Arya hadir pukul 08.30 WIB.

Para tamu yang hadir menjalankan protokol kesehatan yang ketat, seperti mencuci tangan sebelum masuk, pengecekan suhu.

Baca juga  Kekeringan Di Kabupaten Bogor Semakin Meluas

Jenazah Yanwar akan dimakamkan di Taman Makam Pahlawan Pondok Rajeg Pukul 10.00 WIB. [] Hari

 

 

Klik untuk berkomentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Terpopuler

To Top