Petugas Berjibaku Padamkan Api di Lahan Gambut di Rumpin
BOGOR-KITA.com, RUMPIN – Petugas Pemadam Kebakaran (Damkar) dari Sektor Parungpanjang harus bekerja keras untuk memadamkan api yang membakar area lahan gambut milik BDLHK di wilayah Desa Rumpin Kecamatan Rumpin Kabupaten Bogor.
Keterangan yang dihimpun, lokasi lahan yang alami kebakaran tepatnya berada di Kampung Warung Sawah RT 001 RW 001 Desa Rumpin Kecamatan Rumpin Kabupaten Bogor. Laporan kebakaran mulai terjadi pada Selasa, sekira pukul 13.30 WIB.
“Laporan nya kami terima sekitar pukul 13.33 WIB. Langsung kami respon dan memberangkatkan petugas dari Damkar Sektor Parung Panjang beserta dua unit mobil damkar yang tiba di lokasi sekitar pukul 14.05 WIB,” ungkap Saeful Bahri Komandan Sektor (Dansek) Damkar Parungpanjang saat dikonfirmasi media ini, Rabu (11/10/2023).
Saeful menjelaskan, peristiwa kebakaran lahan gambut ini akhirnya bisa ditangani secara baik dan kondusif oleh 8 personil petugas Damkar dibantu petugas BPBD, petugas Koramil dan Polsek Rumpin, Satpol PP Kecamatan, Aparatur Desa dan lingkungan serta warga masyarakat.
“Situasi akhir kondusif dan sumber api sudah dipadamkan sekitar pukul 18.00 WIB. Api berasal dari bakaran sampah. Ada dua unit mobil Damkar digunakan untuk menangani, yaitu Merapi 43 dan Merapi 11.” tukas Saeful Bahri.
Sementara peristiwa kebakaran lahan gambut yang kedua terjadi pada Rabu 11 Oktober 2023 di daerah Kampung BSM Ciater Rali RT 4 RW 7 Desa Cipinang Kecamatan Rumpin. Musibah kebakaran ini dikonfirmasi Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Bogor, M. Adam Hamdani saat dikonfirmasi.
“Kejadian kebakaran lahan gambut jam 10.30 WIB. Menurut keterangan warga penyebab kebakaran karena panas terik dan lahan serta sampah kering sehingga sangat mudah terbakar,” ungkap Adam.
Ia menambahkan, karena banyaknya sampah kering sehingga kebakaran menjalar ke area pohon bambu dan lahan gambut seluas 6000 hektare. Kebakaran dapat diatasi oleh petugas gabungan dan warga masyarakat.
“Hasil analisis akhir, semua sudah tertangani dengan baik sesuai SOP penanganan bencana. Tidak ada korban jiwa maupun lainnya, kondisi sudah kondusif,” tukas Adam. [] Fahry