Atang Trisnanto Berikan Al Quran di Peresmian Masjid An Naba
BOGOR-KITA.com, BOGOR – Ketua DPRD Kota Bogor Atang Trisnanto menyerahkan 10 Al Quran kepada Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) An-Naba.
Penyerahan Al Quran tersebut dilakukan dalam peresmian Masjid An-Naba yang berlokasi di komplek PWI Kota Bogor, Sabtu (2/10/2021).
“Mudah-mudahan Al Quran ini bisa bermanfaat bagi teman-teman PWI dan jamaah masjid. Menjadi penyejuk hati dan pendengaran dengan adanya lantunan ayat-ayat suci,” ucap Atang.
Pembangunan Masjid An-Naba ini dibangun dengan tujuan memberikan kenyamanan beribadah kepada para wartawan PWI Kota Bogor, atlet yang berolahraga di GOR Padjajaran dan masyarakat di sekitarnya.
“Alhamdulillah, apresiasi dan doa terbaik untuk PWI dan para muzakki yang telah membangun rumah Allah ini. Semoga menjadi amal jariyah yang tak terputus”, katanya.
Dalam peresmian Masjid An-Naba tersebut turut dihadiri Ketua Fraksi PPP DPRD Kota Bogor Zaenul Mutaqin, anggota Fraksi PPP Ahmad Saeful Bakhri, Sekretaris Daerah Kota Bogor Syarifah Sofiah dan Ketua MUI Kota Bogor KH. Mustofa Abdullah Bin Nuh.
Pihak DKM An Naba mengharapkan agar masjid ini bisa dimakmurkan banyak pihak dan bermanfaat bagi masyarakat yang beraktivitas di seputaran GOR Pajajaran.[] Ricky