Kota Bogor

Bikers Brotherhood 1% Bagikan Sembako dan Santunan Yatim di Bogor

BOGOR-KITA.com, BOGOR – Bikers Brotherhood 1% MC West Java Chapter Check Point Bogor  menggelar kegiatan sosial dengan memberikan santunan, pembagian sembako dan buka bersama kepada anak anak yatim dan kaum dhuafa.

Kegiatan ini digelar di halaman Sekretariat Bikers Brotherhood di Jalan Semeru, Kota Bogor, Jumat (8/4/2022). Sebanyak 100 anak yatim dan dhuafa mengikuti kegiatan tersebut.

Penanggung jawab kegiatan Sani Vedder menjelaskan acara yang bisa disebut safari Ramadan ini bertujuan untuk berbagi di bulan suci Ramadan dan menjalin tali silaturahmi dengan anak anak yatim dan kaum dhuafa.

“Alhamdulillah kami melaksanakan kegiatan safari Ramadan dengan membagikan sedikit rezeki kepada anak yatim dan kaum dhuafa,” kata Sani Vedder.

Baca juga  Peduli Lingkungan, Keluarga Polri Kerja Bakti dan Tanam Pohon

Dengan judul ” Humanize us in the holy month” diharapkan bisa memanusiakan antar manusia dan bisa menjadi spirit di bulan suci Ramadan tahun 2022.

“Kegiatan dari Bikers Brotherhood 1% ini tidak diadakan di Bogor saja akan tetapi di setiap chapter yang ada di West Java (Jawa Barat), ” tambahnya.

Safari Ramadhan ini diawali di Bikers Brotherhood 1% chapter Bogor dan dilanjutkan ke daerah daerah seperti Sukabumi, Cianjur, Purwakarta, Subang, Banjaran dan Ciamis.

“Alhamdulillah untuk chapter Bogor sendiri rutin melaksanakan kegiatan sosial seperti ini di bulan Ramadan, kalau tahun kemarin karena Pandemi kita menjemput bola mendatangi yayasan atau panti,” lanjut Sani.

Baca juga  Bima: Bersyukur Karena Tidak Semua Orang Bisa Jadi ASN

Sani berharap dengan adanya kegiatan seperti ini dapat lebih merangkul dan dekat kepada masyarakat baik dari komunitas motor maupun anak anak yatim piatu.

Sementara itu, seorang pengurus yayasan yatim piatu di Kelurahan Gunung Batu, Murniati berterima kasih kepada para Bikers Brotherhood 1% yang sudah memberikan rezekinya dan mengajak buka bersama dengan anak anak yatim.

“Terimakasih atas bantuan dan undangan buka bersama nya, semoga kedepannya bisa membuat acara seperti ini lagi dan mengundang anak yatim,” pungkasnya.  [] Sandi

Klik untuk berkomentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Terpopuler

To Top