BOGOR-KITA.com, BOGOR – Sebanyak 981 Posyandu di Kota Bogor mendapatkan bantuan sarana prasarana adaptasi kebiasaan baru ( AKB) dari Dinas Pemberdayaan Masyarakat Perempuan dan Perlindungan Anak (DPMPPA) Kota Bogor.
Kepala DPMPPA Kota Bogor, Iceu Pujiati mengatakan, bantuan sarana prasarana AKB bagi posyandu itu diantaranya berisikan cairan disinfektan, alat sprayer elektrik , wastafel portable, hand soap, masker, shotgun thermometer, faceshield, dan sarung tangan.
“Kami membagikan sarana prasarana AKB ini tujuannya agar semua kader Posyandu dalam melaksanakan kegiatan pelayanan Posyandu terlindungi dan terhindar dari penularan covid-19. Walaupun di masa pandemi, kegiatan posyandu tetap berjalan yaitu dengan melaksanakan kegiatan janji temu, sweaping atau posyandu keliling (mendatangi rumah-rumah sasaran) sehingga mereka harus dibekali dengan sarana prasarana AKB tersebut,” jelas Iceu, Kamis (22/10/2020).
Mekanisme pendistribusian sarana prasanara AKB tersebut, lanjut Iceu, akan diserahkan melalui kecamatan ( pokjanal posyandu) dan kelurahan (pokja posyandu) secara bertahap.
“Nanti ada tim yang membagikan ke posyandu dan seluruh posyandu yang ada di Kota Bogor, semuanya akan mendapatkan. Kami juga mengimbau kepada semua pihak dan masyarakat untuk selalu memperhatikan protokol kesehatan 3M (memakai masker secara benar, mencuci tangan mempergunakan sabun/hand sanitizer, menjaga jarak ) saat beraktifitas, agar terhindar dari penularan covid-19,” tutupnya. [] Ricky