Kota Bogor

Layanan Biskita Trans Pakuan Berhenti Operasi, Ini Penjelasan Dishub Kota Bogor

BOGOR-KITA.com, BOGOR – Layanan Biskita Trans Pakuan Kota Bogor untuk sementara waktu tidak beroperasi. Informasi penghentian layanan tersebut telah disampaikan sejak beberapa hari lalu melalui Aplikasi Trans Pakuan.

Diketahui, Biskita Trans Pakuan berhenti beroperasi sementara mulai 1 Januari 2026 hingga waktu yang belum ditentukan. Penghentian ini disebabkan oleh proses teknis operasional yang tengah berjalan.

Kepala Dinas Perhubungan Kota Bogor, Sujatmiko Baliarto, menjelaskan bahwa pengadaan layanan Biskita menggunakan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kota Bogor melalui skema Buy The Service (BTS).

Menurutnya, pengadaan tersebut dilakukan untuk satu tahun anggaran dan akan berakhir setiap tanggal 31 Desember. Selanjutnya, layanan akan kembali dilanjutkan pada tahun berikutnya melalui proses pengadaan dan penandatanganan kontrak baru.

Baca juga  Pembebasan Lahan Baru Jalan Saleh Danasasmita Temui Kendala terkait Harga

“Karena penganggarannya satu tahun anggaran, bukan multi-year, maka setiap tanggal 31 Desember kontraknya berakhir. Saat ini sedang dalam proses kontrak baru,” ujar Sujatmiko, Jumat (2/1/2026).

Meski demikian, Sujatmiko menegaskan bahwa Pemerintah Kota Bogor terus mengupayakan agar layanan Biskita dapat segera kembali beroperasi.

“Insyaallah dalam kurun waktu satu sampai dua hari ke depan, Biskita sudah bisa kembali melayani masyarakat dengan tarif yang sama, yaitu Rp4.000, melalui sistem tap atau tapping pada layanan Biskita yang ada saat ini,” jelasnya.

Ia pun menyampaikan permohonan maaf kepada masyarakat atas ketidaknyamanan yang terjadi dan berharap masyarakat dapat bersabar hingga proses kontrak baru dapat diselesaikan secara permanen. [] Ricky

Baca juga  Bapenda Berhasil Raih Rp. 2,3 Miliar di Pekan Panutan Pajak
Klik untuk berkomentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Terpopuler

To Top