Kota Bogor

Jadi Venue Porprov, Warga Ranggamekar Bebersih Sungai Cisadane

BOGOR-KITA.com, BOGOR – Kelurahan Ranggamekar, Kecamatan Bogor Selatan, menjadi tuan rumah untuk salah satu cabang olahraga (cabor) pada Babak Kualifikasi Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) XV Jawa Barat 2026, yakni arung jeram.

Menjadi tuan rumah untuk cabor tersebut, Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor memastikan lokasi venue nyaman bagi para atlet, mulai dari akses jalan, fasilitas, hingga keamanan saat pelaksanaan Babak Kualifikasi Porprov pada 17 November nanti.

Untuk menyambutnya, Wakil Wali Kota Bogor, Jenal Mutaqin, didampingi beberapa OPD, warga, serta pengurus Federasi Arung Jeram Indonesia (FAJI), melakukan aksi bersih-bersih di sekitar lokasi, Jumat (14/11/2025).

“Lokasi ini akan dipakai sebagai tempat babak kualifikasi Porprov cabor arung jeram se-Jawa Barat. Kota Bogor menjadi tuan rumah. Maka tempat ini kita ubah, minimal kebersihan, kerapihan, dan estetikanya dulu,” tutur Jenal Mutaqin.

Baca juga  5.115 Warga Kota Bogor Ajukan Bantuan Lewat Aplikasi SALUR

Ia menambahkan, penunjukan lokasi tersebut sebagai venue penyelenggaraan babak kualifikasi Porprov juga akan berdampak terhadap ekonomi masyarakat.

“Ibu-ibu nanti silakan berkoordinasi dengan panitia, boleh buka warung di bagian mana misalnya. Namun dengan syarat sampahnya dikelola dengan baik,” jelasnya.

Yang paling penting, kata dia, kegiatan ini harus memberikan manfaat bagi semua, khususnya warga Kelurahan Ranggamekar.

Di luar itu, Jenal Mutaqin mengatakan bahwa kegiatan bebersih di Kelurahan Ranggamekar ini masuk dalam rutinitas Jumat Bersih (Jumsih) setiap minggunya.

“Tidak hanya Alun-alun, tidak hanya SSA, tidak hanya pusat kota, sekarang kita sampai ke pelosok wilayah. Dan kebetulan lokasi ini jadi tempat untuk babak kualifikasi Porprov,” ungkapnya.

Baca juga  Bima Lepas Kontingen Porpemda XII

Dalam aksi ini, Jenal Mutaqin bersama unsur lainnya juga menyusuri sungai menggunakan perahu karet dan mengangkut puluhan kilogram sampah. [] Pemkot Bogor

Klik untuk berkomentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Terpopuler

To Top