Kab. Bogor

Wisata Talaga Air Rahasia, Pesona Keindahan Alam dan Sejarah Kebudayaan

BOGOR-KITA.com, PAMIJAHAN – Sebuah lokasi destinasi wisata dengan nuansa alam pegunungan indah dan asri serta penuh cerita sejarah kebudayaan, terhampar luas di kaki Gunung Salak, tepatnya di Desa Gunung Bunder 2 Kecamatan Pamijahan Kabupaten Bogor.

Lokasi wisata religi ini hampir seluas 3.600 meter persegi merupakan milik Raden Haji diberi Abdul Jaya Akbar, seorang pria yang mengaku sebagai penerus dari silsilah Keprabuan Salaka Nagara Tenjolaya Bogor.

Ia memberi nama lokasi ini Wisata Religi Talaga Air Rahasia. Lahan lokasi wisata ini baru dibeli sekitar tahun 2020 serta mulai dibangun tahun 2021. Saat ini wisata religi Talaga Air Rahasia sudah bisa dikunjungi.

“Kalau dibuka secara resmi belum, tetapi sudah banyak yang berkunjung kesini. Tidak dipungut biaya, hanya sedekah seikhlasnya dan hasilnya dipergunakan membantu anak yatim,” ungkap RH. Abdul Jaya Akbar.

Baca juga  Dosen IPB Ungkap Ancaman UU Ciptaker Terhadap Rumah Potong Hewan Tradisional

Menurut pria yang akrab disapa Guru Njay ini, ketertarikan dirinya untuk membeli dan memiliki lokasi tersebut bukan sesuatu hal yang tiba-tiba, namun merupakan wasiat dari orang tua dan leluhur – leluhurnya.

“Di lokasi ini ada situs bersejarah dari Prabu Kian Santang. Jadi lokasi ini memiliki arti sejarah dan kebudayaan. Selain itu, saya juga mendapatkan wasiat untuk menjaga kelestarian alam tanah leluhur,” ungkapnya.

Guru Njay menambahkan, persiapan untuk adanya pembukaan secara resmi lokasi ini memang sedang direncanakan. Namun ia masih fokus untuk memperbaiki sarana dan prasarana, terutama akses jalan memadai.

“Saat ini akses jalan bagi sepeda motor maupun mobil sudah ada. Namun belum maksimal dan sedang kami upayakan agar lebih baik. Kalau sarana di area wisata nya sudah cukup lengkap,” ujarnya.

Baca juga  Satgas TMMD Kodim 0621/Kabupaten Bogor Gelar Penyuluhan KB

Sarana untuk wisataaan tersebut seperti rumah singgah, kamar mandi dan kamar ganti serta sarana lainnya. Di area wisata religi Talaga Air Rahasia terdapat mata air Tri Dharma Kahuripan, Sumur, Pancuran dan Kolam yang jumlahnya serba tujuh.

Guru Njay juga berencana saat peresmian lokasi tersebut dapat mengundang Bupati dan Wakil Bupati Bogor bahkan Gubernur KDM. Termasuk mengundang para Raja dan Sultan yang ada di Nusantara serta para sejarawan, seniman dan budayawan.

“Rencana saya, saat peresmian wisata religi Talaga Air Rahasia itu sekaligus juga akan dibuat Gerakan Sadar Budaya Keprabuan Salaka Negara,” tutupnya. [] Fahry

Klik untuk berkomentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Terpopuler

To Top