Olahraga

Siaran Langsung Liga Inggris: Big Match Man-City Kontra Chelsea Malam Ini

liga inggris

BOGOR-KITA.com – MANCHESTER – Manchester City kembali akan diuji di kandang sendiri, Stadion Etihad, Manchester, Sabtu (17/2/2024) WIB waktu setempat atau Minggu (18/2/2024) dini hari WIB. Lawannya adalah Chelsea dengan pemain bintang Cole Palmer yang merupakan mantan pemain Man-City.

Pertandingan ini bakal disiarkan langsung SCTV mulai pukul 00:00 WIB.

Dari peringkat, tentu Teh Citizens yang berada di urutan kedua lebih diunggulkan, apalagi skuat Pep Guardiola bakal main di kandang sendiri. Tapi, Chelsea tak boleh dipandang sebelah mata. Mereka bisa membuat kejutan.

Pep sendiri mengaku, tak mau mengecilkan Chelsea yang sekarang ini tengah dibangun oleh pelatih Mauricio Pochettino. “Ini Liga Inggris, segala sesuatunya bisa terjadi dan tidak ada tim lemah di sini,” ungkap Pep.

Baca juga  BPN Kota Bogor Targetkan 2022 12 Ribu Bidang Tanah Bersertifikat

Saat ditanya soal bekas anak asuhnya, Cole Palmer yang dilepas ke Chelsea awal musim ini. “Cole punya talenta dan saya salut dengan pencapaiannya sekarang ini. Dia pemain yang sangat berbahaya,” tambah Pep.

Cole Palmer yang baru berusia 21, telah menyumbangkan 10 gol bagi Chelsea. Sebuah prestasi yang cukup baik, karena posisinya hanya sebagai pemain sayap. Sedangkan striker Chelsea Christophe Nkunku baru cetak dua gol.

Pep tetap optimis menghadapi tim tamu Chelsea dalam big match ini. Dirinya sudah menyiapkan Erling Haaland sebagai goal getter. Dibantu lini kedua pemain brilian Kevin de Bruyne, Julian Alvarez, Phil Foden dan Jeremy Doku.

Rodri, John Stones, Kyle Walker, Ruben Dias dan Nathan Ake menjadi palang pintu Manchester City. Ederson dipasang sebagai kiper yang membuat gawang The Citizens sulit ditembus.

Baca juga  Kerja Keras Aji Santoso di Persikabo 1973, Benahi Sinkronisasi Antar Lini

Diperkirakan, The Citizens bisa menang dengan tipis karena Chelsea ingin membuktikan bahwa mereka masih mampu bersaing dengan tim elit juara bertahan.

Pada pertandingan lainnya, Liverpool sebagai pimpinan klasemen sementara akan dijajal Brentford, Arsenal meladeni tim papan bawah Burnley. Manchester United juga melawan tim lemah Luton Town.

Jadwal Liga Inggris Pekan 25

 

Sabtu, 17 Februari 2024

19:30 WIB – Brentford vs Liverpool

22:00 WIB – Burnley vs Arsenal

22:00 WIB – Tottenham vs Wolverhampton

22:00 WIB – Fulham vs Aston Villa

22:00 WIB – Newcastle vs Bournemount

22:00 WIB – Nottingham vs West Ham

 

Minggu, 18 Februari 2024

00:30 WIB – Manchester City vs Chelsea – Live in SCTV

Baca juga  Liga Inggris: Big Match MU Coba Bangkit Hadapi Liverpool di Old Trafford, Brighton Tantang Arsenal

21:00 WIB – Sheffield United vs Brighton

23:30 WIB – Luton Town vs Manchester United – Live in SCTV

 

Selasa, 20 Februari 2024

03:00 WIB – Everton vs Crystal Palace

[] Anto

Klik untuk berkomentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Terpopuler

To Top