Kota Bogor

71 Warga Cipaku Diduga Keracunan Makanan, 1 Orang Meninggal Dunia

BOGOR-KITA.com, BOGOR – Puluhan warga RW 12 Kelurahan Cipaku, Kecamatan Bogor Selatan Kota Bogor diduga mengalami keracunan makanan yang dikonsumsi saat acara haul pada Sabtu malam (1/6/2024).

Dari keterangan Kepala Dinas Kesehatan Kota Bogor Sri Nowo Retno per tanggal 3 Juni 2024 pukul 19.30 WIB terdapat 71 orang keracunan makanan dan satu orang meninggal dunia.

“Update jam 19.30 tadi tercatat ada 71 orang yang keracunan makanan 1 orang meninggal dunia,” ujar Kadinkes Kota Bogor saat dikonfirmasi Bogorkita, Senin (3/6/2024) malam .

Sejumlah orang masih menjalani perawatan di Puskesmas Cipaku dan beberapa rumah sakit di Kota Bogor. [] Hari

Baca juga  Pemkot Bogor Perpanjang Masa Belajar di Rumah Hingga 29 Mei
Klik untuk berkomentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Terpopuler

To Top