Kab. Bogor

Mari Intip Aktivitas Komunitas Kabupaten Bogor Mengajar

NETIZEN – BOGOR-KITA.com – Kabupaten Bogor Mengajar adalah komunitas yang berdiri sejak tahun 2017. Salah satu pengajar di komunitas tersebut – Farah—menceritakan kegiatan Kelas Juara (membuat prakarya dari botol bekas) di Sanggar Tabayun, Cibinong hari Minggu (30/6/2019) kemarin.

“Alhamdulillah, hari ini kegiatan Kelas Juara (Keju) telah berlangsung dengan lancar. Minggu ini, kelas juara diadakan di Lampu Merah McD Pemda Kabupaten Bogor, dimulai dari jam 13.30-15.00,” terang Farah.

Farah melanjutkan, kakak-kakak dari pengurus Kabupaten Bogor Mengajar dan Volunteer hadir untuk menemani adik-adik prasejahtera belajar membuat prakarya dari gelas bekas.

Adik-adik yang hari ini ikut kelas juara adalah adik-adik yang biasa mengamen dan bermain pecut di sekitar lampu merah pemda (MCD). Kegiatan diawali dengan makan siang bersama, setelah itu langsung membuat prakarya bagi yang berusia anak-anak, dan belajar bahasa Inggris bagi yang usia remaja. Meskipun tidak banyak peserta yang ikut namun ini menjadi suatu pengalaman yang berharga karena baru kali ini kami mengadakan agenda kelas juara di luar sanggar. Karena biasanya kami belajar di Sanggar Tabayun. Semoga di kegiatan selanjutnya, lebih banyak adik-adik yang ikut, dan semakin bermanfaat ilmu yang bisa kami bagikan.

Baca juga  Kades di Nanggung Diduga Terlibat Pemalsuan KTP Warga Negara China

Komunitas Kabupaten Bogor Mengajar terdiri dari pemuda yang berdomisili di Kabupaten Bogor. Visi kami adalah meningkatkan minat dan motivasi terhadap pendidikan dan menjadi wadah untuk pemuda Kabupaten Bogor menyalurkan kontribusinya. Dalam berkegiatan, kami membuka kesempatan bagi siapa saja untuk terlibat sebagai volunteer atau relawan. Dalam kegiatan Kelas Juara, kami memberikan kesempatan untuk 45 orang bergabung bersama kami memberikan kontribusinya untuk pendidikan di Kabupaten Bogor yang lebih baik. [] Admin

 

2 Comments

2 Comments

Leave a Reply

Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Terpopuler

To Top