Kota Bogor

Dorong Literasi Digital Masyarakat, Aptiknas DPD Bogor Gelar Digital Transformation Day

BOGOR-KITA.com, BOGOR – Asosiasi Pengusaha TIK Nasional (Aptiknas) DPD Bogor menggelar acara Digital Transformation Day di IPB International Convention Center (IICC), Botani Square, Kota Bogor pada Kamis (22/2/2024).

Digital Information Day ini digelar untuk mendorong literasi digital di kalangan masyarakat dan juga merupakan bagian dari kerjasama dalam rangka memperkuat pemahaman akan teknologi digital.

Ketua Umum Aptiknas, Soegiharto Santoso, menyampaikan bahwa acara ini adalah kelanjutan dari upaya kerjasama untuk meningkatkan literasi digital.

Kerjasama tersebut didukung oleh Microsoft Indonesia dan SiSTECH Kharisma yang memiliki pengalaman luas dalam bidang teknologi.

“Ini adalah kesinambungan kerjasama untuk literasi digital. Tentu kita didukung juga oleh microsoft Indonesia, oleh SiSTECH Kharisma yang memang mempunyai pengalaman yang luar biasa,” ucap Soegiharto kepada wartawan.

Baca juga  Bertambah jadi 35 Orang Positif Covid-19, Satgas Covid-19 Kota Bogor Beri Perhatian Khusus Griya Melati

Soegiharto Santoso yang biasa disapa Hoky ini menekankan pentingnya media dalam memberikan informasi kepada masyarakat mengenai perkembangan teknologi.

“Tentu dengan adanya media bisa memberikan informasi kepada masyarakat supaya mengetahui,” ujarnya.

Sementara itu, Ketua Aptiknas DPD Bogor, Azka Bazil Danish Rahmat, menjelaskan bahwa acara ini merupakan salah satu rangkaian kegiatan rutin yang selalu digelar oleh Aptiknas.

Selain itu, acara ini menghadirkan berbagai narasumber dari berbagai instansi seperti pemerintah, rumah sakit, pendidikan, dan koperasi.

Untuk kali ini, kata Azka pihaknya fokus utama dari keguatan ini adalah kecerdasan buatan (AI), yang diharapkan dapat membantu masyarakat Bogor memahami dan mengadopsi perkembangan teknologi terbaru.

“Kami mengangkat sharing dan pendampingan teknologi informasi dan komunikasi. Hari ini yang kita angkat bagian dari Aptiknas yaitu AI,” kata Azka.

Baca juga  Ini Kata Usmar Hariman Soal Abruknya Plafon Gedung DPRD Kota Bogor

Dalam acara ini, lanjut Azka dihadiri  dari berbagai sektor, termasuk instansi pemerintah, rumah sakit, pendidikan, dan koperasi.

Dalam kegiatan ini, mereka diberikan pemahaman tentang pentingnya kepemahaman teknologi dalam era digital, serta pentingnya mengikuti perkembangan teknologi tanpa takut tertinggal.

“Tentunya Pemkot harus melek kesitu, jadi gak usah ketakutan bahwa tren teknologi yang bagus, perkembangan teknologi yang baru kita harus mengikuti, jangan sampai pradigmanya negatif,” jelasnya.

Partner Technology Strategist Microsoft, Amelia Alamasyah, mengaku senang dapat berkolaborasi dengan Aptiknas dalam upaya mendorong literasi digital.

“Kita akan mencoba memberikan teknologi teknologi terkini untuk menunjang kapabilitas dsri sisi keamanan data dan pendidikan,” katanya.

Untuk itu, Microsoft berkomitmen untuk memberikan teknologi terkini guna mendukung keamanan data dan pendidikan di Indonesia.

Baca juga  10 Kata Mutiara di Hari Jumat Berkah

“Saya senang banget bisa sharing dengan cyber sekurity, karena data itu penting dan bagaimana cara kita menjaganya itu adalah kebijakan dari masing masing instansi dan prosedur itu juga harus kita sampaikan bagaimana cara melindungi data itu sesuai undang undang yang sudah ada.

Selain itu, General Manager Produk SiSTECH Kharisma, Bobby Gouw, memaparkan bagaimana teknologi dapat membantu efisiensi kerja dan memberikan edukasi kepada sekolah-sekolah untuk mempersiapkan generasi muda menghadapi tantangan teknologi di masa depan.

“Kita akan melakukan roadshow untuk membentuk partner di seluruh Indonesia bagaimana teknologi bisa membantu efisiensi dari sisi pekerjaan dan juga mengedukasi sekolah sekolah agar mahasiswa mahasiswanya siap untuk terjun di masyarakat,” tandasnya. [] Ricky

Klik untuk berkomentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Terpopuler

To Top