Nasional

Aktivis Jabar Nilai Kebohongan Ratna Sarumpaet Konspirasi Cederai Demokrasi

BOGOR-KITA.coim – Aktivis Jawa Barat yang tergabung dalam Komite Pergerakan Pemuda Santri dan Mahasiswa Indonesia (KPPSMI) menilai kebohongan Ratna Sarumpaet  sebagai konpirasi jahat yang ingin menjatuhkan lawan politik dengan cara kotor yang anti demokrasi.

“Semestinya persaingan dalam Pilpres 2019 dilakukan dengan kompetisi sehat, bukan cara kotor yang dipertontonkan pada publik,”  kata Ketua Umum KPPSMI Anto Kusumayuda dalam siaran pers yang diterima BOGOR-KITA.com, Kamis (4/10/2018).

Beruntung Kepolisian Republik Indonesia (Polri) cepat mengungkap kebohongan itu sehingga publik menjadi memahami duduk masalahnya.

Anto menyerukan kepada Polri untuk membongkar jika ada aktor intelektual di belakang kebohongan itu. “Sekalian bongkatr sampai ke akar-akarnya,” tegas Anto.

Baca juga  Patroli Berskala Besar, TNI-Polri di Kota Bogor Sebar Sembako Kepada Masyarakat

Anto mengemukakan, selama ini gerakan pembentukan opini bahwa hoax merupakan pekerjaan pemerintah, hanya dengan logika karena pemerintah memiliki segala-galanya.

Kebohongan Ratna Sarumpaet menepis semuanya. Penggelembungan opini terkait penganiayaan Ratna Sarumpaet yang ternyata bohong, memberikan petunjuk siapa sebenarnya yang menggelembungkan berita hoax.

Kepada Ratna Sarumpaet, Anto mengimbau agar jangan mau menjadi korban. “Buka saja seterang-terangnya jika ada pihak lain yang merencanakan aksi provokasi hoax yang mengeksploitasi operasi plastik yang sedang dilakukan. Ratna kan ingin tampak lebih cantik dengan operasi plastik. Agar tetap tampak cantik, singkirkan semua hoax dengan mengungkap pelaku yang memiliki rencana kotor dan menjadikan dirinya sebagai objek, ” kata Anto. [] BK-1

Baca juga  Sudah Buka! RS Hasyim Asy’ari Jombang Siap Layani Seluruh Masyarakat
Klik untuk berkomentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Terpopuler

To Top