Hukum dan Politik

Yus Ruswandi Sambut Baik Kehadiran Yayasan Satu Keadilan

Peluncuran Yayasan Satu Kadilan

BOGOR-KITA.com – Ketua Komisi C DPRD Kota Bogor, Yus Ruswandi menyambut positif berdirinya Yayasan Satu Keadilan yang diketuai Sugeng Teguh Santoso.

“Yayasan ini adalah induk dari Lembaga Bantuan Hukum  Keadilan Bogor Raya (LBH KBR), sebuah lembaga swadaya masyarakat yang memiliki kredibilitas mumpuni dan mampu memberikan kritik dan masukan khususnya dalam bidang hukum,” kata Yus yang ditemui usai peluncuran Yayasan Satu Keadilan di Cafe Gumati, Jalan Paledang, Kota Bogor, Kamis (19/3/2015).

Hadir dalam acara peluncuran antara lain, Wakil Walikota Bogor Usmar Hariman, Ketua DPRD Kota Bogor  Untung Maryono, Dekan Fakulas Hukum Universitas Pakuan Bogor Iwan Darmawan, pakar hukum Universitas Pakuan Bintatar Sinaga, Pemimpin Redaksi Harian PAKAR David Rizar Nugroho, aktivis mahasiswa, aktivis LSM, dan lain sebagainya.

Baca juga  Bima Arya Apresiasi Usul Inisiatif Raperda Cegah Perilaku Penyimpangan Seksual

Peluncuran ditandai pemaparan dan diskusi tentang optimalisasi Terminal Baranangsiang yang sampai saat ini belum terealisasi.

Yus mengatakan, secara kelembagaan DPRD Kota Bogor membuka diri untuk mendapatkan masukan yang positif dari Yayasan Satu Keadilan.

Menyikapi persoalan Terminal Baranangsiang yang menjadi bahan diskusi, politisi Partai Golkar yang juga Ketua MKGR Kota ogor ini mengatakan, hasil bedah diskusi ini seharusnya diambil menjadi salah satu pertimbangan atau rujukan oleh pihak Pemerintah Kota Bogor untuk mengambil keputusan apakah menghentikan atau melanjutkan optimalisasi Terminal Baranangsiang. [] Boy

Klik untuk berkomentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Terpopuler

To Top