Kota Bogor

Wali Kota Apresiasi Festival Marawis

BOGOR-KITA.com – Wali Kota Bogor Bima Arya mengapresiasi melihat Festival Marawis yang diadakan Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud). Apalagi menurut pengamatannya, penyelenggaraan tahun ini lebih meriah. Selain bertambahnya jumlah peserta, juga semaraknya tempat dan antusiasme pengunjung.

Hal tersebut diungkapkan wali kota saat menyampaikan sambutannya sekaligus membuka Festival Marawis di Mall BTM, jalan Ir. H. Djuanda, Kota Bogor, Sabtu (10/6/2017). Acara itu turut dihadiri Kepala Disparbud Shahlan Rasyidi dan perwakilan dari manajemen Mall BTM.

“Tahun demi tahun lebih baik. Mudah-mudahan tahun depan lebih banyak lagi (pesertanya). Paling tidak tahun depan 40 kelurahan bisa ikut. Bagusnya seluruh kelurahan bisa ikut,” harap Bima.

Baca juga  Jebol Plafon, Kawanan Perampok Gasak Rokok dan Kosmetik di Minimarket Cilendek Timur

Oleh sebab itu, wali kota meminta agar Kepala Disparbud untuk lebih berkoordinasi lagi dengan Bagian Tapem Setda Kota Bogor untuk didorong lagi kegiatan tersebut agar lebih meriah baik dari jumlah peserta maupun penyelenggaraannya.

“Karena seperti yang disampaikan Pak Shahlan, kesatu giroh keislamannya lebih meningkat di kalangan anak-anak muda. Yang kedua mengenalkan seni marawis, yang ketiga menyemarakkan kegiatan di bulan Ramadhan. Jangan sampai Ramadhan ini hanya heboh ketika buka bersama, sahur on the road, atau jalan-jalan di mallnya. Tapi harus heboh juga ketika marawisnya,” papar Bima. []Admin

Klik untuk berkomentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Terpopuler

To Top