Pendidikan

Usmar Hariman Buka Liga Pendidikan Indonesia Piala Walikota

LPI 2015

BOGOR-KITA.com – Wakil Walikota Bogor Usmar Hariman secaa resmi membuka Liga Pendidikan Indonesia (LPI) Piala Walikota 2015 di GOR Pajajaran Kota Bogor, Senin (23/3/2015). Kompetisi  diikuti 21 tim untuk tingkat SMP dan 26 tim untuk tingkat SMA.

“Mudah-mudahan  dengan  penyelenggaraan  LPI  2015,  akan  lahir  generasi baru atlet  Kota  Bogor  menggantikan generasi lama, dan mengharumkan Kota Bogor dengan prestasi melalui olahraga sepakbola,” kata Usmar dalam sambutannya.

Usmar mengaku bangga melihat semangat yang terlihat dari devile peserta LPI. “Ini menandakan kecintaan terhadap dunia sepak bola,” katanya. Tidak lupa Usmar mengimbau agar para peserta dapat berkompetisi dengan menjunjung tinggi  sportivitas dan fair play. “Prestasi dan juara bukan segalanya, saling menghargai antar sesama, melatih disiplin dan melatih kebersamaan dalam sebuah tim, itulah tujuan dari olahraga” tekannya.  Dalam kesempatan tersebut Kepala Kantor Pemuda dan Olahraga Kota Bogor Ade Novan, menjelaskan bahwa tujuan ajang ini, selain untuk mengajak pemuda agar tidak terjerat perilaku kurang terpuji seperti , penyalahgunaan narkoba ataupun tawuran, juga untuk mencari bibit  atlet baru. “Bibit  atlet muda khususnya cabang olahraga sepak bola ini selanjutnya akan dbina ke tingkat yang lebih profesional,” jelas Ade Novan yang juga Ketua Panitia.

Baca juga  Alumni Jurusan Jurnalistik Unpak Sharing Season dengan Juniornya  

LPI Piala Walikota Bogor 2015 akan berlangsung selama 8 hari hingga 30 Maret 2015 mendatang. Selain di GOR Pajajaran, kompetisi ini akan mengambil tempat di Lapangan Sepak Bola Kujang 315 Gunung Batu. Dalam ajang ini, SMPN 16 Kota Bogor dan SMA BBS Bogor berhasil menjadi juara bertahan untuk pelaksanaan di tahun-tahun sebelumnya. [] Admin

Klik untuk berkomentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Terpopuler

To Top