Kota Bogor

Pemkot Bogor Bekali Aparat Kecamatan dan Kelurahan Etika Pelayanan

BOGOR-KITA.com – Pemerintah Kota Bogor bekali aparat kecamatan dan kelurahan dengan etika pelayanan. Pembekalan diberikan dalam bentuk workshop di Bahtera Resort Cipayung
Bogor, yang dibuka Wakil Walikota Bogor, Usmar Hariman, Rabu (23/12/2015). “Pembekalan ini untuk menambah wawasan dalam memberikan pelayanan yang nyaman kepada warga masyarakat,” kata Usmar Hariman.

Menurut Usmar, memberikan informasi terkait berbagai hal pembangunan yang dilakukan Pemerintah Kota Bogor gampang-gampang susah. Karakter masyarakat antara kecamatan satu dengan kecamatan lainnya berbeda-beda, terlebih di tingkat kelurahan. Namun, Usmar percaya aparat di kelurahan sudah mengetahui karakter dari masyarakatnya.

Melalui workshop ini diharapkan aparatur di wilayah dapat memberikan nuansa baru dalam pendekatan dan berkomunikasi dengan masyarakat. “Kalau masyarakatnya mendapat informasi yang lebih awal terkait dengan program-program pemerintah, maka mereka akan terhindar dari isu-isu miring,” ujar Usmar. “Mudah-mudahan dengan workshop etika pelayanan ini dapat menambah wawasan bagi seluruh aparatur yang ada di bawah,”
imbuhnya.

Baca juga  Pemkot Cut-Off Direksi PDJT, Kepala DLLAJ Diusulkan Jadi Caretaker

Menurut Kepala Bagian Administrasi Pemerintahan Umum Setdakot Bogor Herry Karnadi, kegiatan workshop ini bertujuan untuk menambah wawasan aparatur kelurahan dari mulai bagaimana cara melayani masyarakat, cara menyampaikannya dan hal-hal lain yang berkaitan dengan hal itu. “Melalui workshop ini diharapkan tujuan pemberian Paten dalam rangka
meningkatkan pelayanan dapat tercapai,” kata Herry.

Hadir sebagai narasumber, Konsultan Ahli Manajemen Pelayanan Publik Ditjen Bina Administrasi Kewilayahan Kementerian Dalam Negeri RI, Ferry Anggoro. S dan Kepala Inspektorat Kota Bogor Edang M. Kendana, M.Si. [] Admin

Klik untuk berkomentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Terpopuler

To Top