Kota Bogor

Pembinaan Rohani Karyawan PDAM Tirta Pakuan Kota Bogor

BOGOR-KITA.com – Dalam rangka melaksanakan program pembinaan rohani dan sebagai upaya meningkatkan iman dan taqwa para pegawai PDAM Tirta Pakuan Kota Bogor, diadakan kegiatan pengajian bersama yang dilaksanakan di Masjid Nurul Maa’i kompleks kantor PDAM Tirta Pakuan Kota Bogor, Senin (03/09/2018).

Tampil sebagai penceramah Ustad M Iwan Januar S.I.Kom. Beliau merupakan editor dari Penerbitan al-Azhar Press, motivator Islamic Parenting serta penulis buku & blogger.

Direktur Utama PDAM Tirta Pakuan Kota Bogor H. Deni Surya Senjaya menuturkan, pengajian ini merupakan kegiatan rutin yang dilakukan tiap bulan sebagai bentuk rasa syukur atas nikmat yang telah diberikan oleh Allah SWT.

Deni mengatakan, tugas pelayanan air bersih kepada pelanggan dan warga Kota Bogor ke depan semakin sulit. Hal ini karena kondisi permintaan (supply) dan penawaran (demand) sudah seimbang, sehingga rentan terjadi gangguan pelayanan.

Baca juga  Hanya Andalkan JHT BPJS di Masa Pensiun, Apa Cukup?

“Mudah-mudahan saat bekerja, teman-teman di lapangan selalu ada dalam lindungan Allah SWT,” kata Deni.

Sementara itu, dalam tausyiahnya Ustad M Iwan Januar menyampaikan bahwa setiap insan manusia, termasuk pegawai PDAM Tirta Pakuan Kota Bogor harus memiliki rasa ikhlas saat bekerja. Kerja ikhlas karyawan, menurutnya, merupakan salah satu kunci sukses sebuah perusahaan.

“Jika seluruh karyawan PDAM Tirta Pakuan Kota Bogor memiliki rasa ikhlas, jujur, peduli, saling perhatian, saling memberi dan saling membantu satu sama, saya yakin PDAM Kota Bogor akan semakin maju,” kata Iwan.

Pengajian yang berlangsung khusyuk dan khidmat tersebut diakhiri dengan shalawat bersama serta zikir bersama direksi dan pegawai PDAM. [] Fadil

Baca juga  Jelang STQ XV Tingkat Provinsi Jabar, Pemkot Lakukan Pembinaan
Klik untuk berkomentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Terpopuler

To Top