Wisata

Bogor Heritage Run Ditargetkan Diikuti 1500 Peserta

Jelang Bogor Heritage Run

BOGOR-KITA.com – Bogor Heritage Run BHR yang diselenggarakan atas kerja sama Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor, Kodim 0606/Kota Bogor, Persatuan Gerak Badan (PGB) Bangau Putih, dan Bogor+ Sahabats, Minggu (19/4/2015) ditargetkan diikuti 1.500 orang.

Walikota Bogor Bima Arya Sugiarto di Bogor, Rabu (15/4/2015) mengatakan, Bogor Heritage Run ini dapat meningkatkan kesadaran dan kepedulian warga Bogor, terutama kalangan generasi muda terhadap situs warisan budaya.

Hal senada dikemukakan Dandim 0606/Kota Bogor Letkol inf Rakhmat Santoso.
“BGR sekaligus mempromosikan dan mengenalkan heritage yang ada di Bogor. Lomba lari ini juga diharapkan sebagai wadah kompetisi dan even untuk mengolahragakan masyarakat serta memasyarakatkan olah raga lari,” katanya.

Baca juga  Bima: Jangan Diadu-adu Saya  dengan Bupati

Adapun rute lari meilputi, Kebun Raya Bogor-Tugu Kujang-IPB-Lapangan Sempur-Istana Bogor-Balai Kota-Museum Zoologi-Vihara Dhanagun-Hotel THE 101 Bogor Suryakencana.

Ketua Panitia Kapten Inf Lalu Syaefullah, menjelaskan kegiatan Bogor Heritage Run 2015 ini merupakan event lari pertama yang diadakan di Kota Bogor yang bertujuan untuk mewujudkan serta merealisasikan komitmen dukungan terhadap sektor pariwisata di Kota Bogor. [] yuda.

Klik untuk berkomentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Terpopuler

To Top