Kota Bogor

Bima: Pemkab Bogor Lamban Selesaikan Perpanjangan Kerjasama TPA Galuga

BOGOR-KITA.com – Permasalahan Tempat Pembuangan Akhir Akhir (TPA) Galuga terhambat proses yang lama di Pemkab Bogor. Dari Pemkot Bogor sendiri telah menemui kesepakatan terkait kerjasama perpanjangan TPA Galuga. Jadi pihak Pemkab Bogor yang lamban menyelesaikan persoalan ini.
Demikian dikemukakan Walikota Bogor Bima Arya usai penanaman pohon bersama sejumlah politisi di Situgede, Kota Bogor, Minggu (20/11/2016)

“Sekarang ini prosesnya berada Kabupaten Bogor yang lama menyelesaikan. Saya dapat laporan begitu. Dari kita sudah menandatangani semua. Tapi, katanya, ini perlu kesepakatan dengan tiga desa, Desa Cijunjung, Cibungbulang dan Galuga,” tandas Bima.

Lamanya proses penandatangan di Pemkab Bogor ini berimbas buruk terhadap Kota Bogor.
Warga memblokir akses jalan bagi truk sampah Pemkot Bogor menuju TPA Galuga. Tidak tanggung-tanggung, pemblokiran sudah ini sudah berlangsung sejak Kamis (17/11/2016) sampai Minggu (20/11/2016).

Baca juga  Ten Hag Akui Kekuatan Man-City, Pep Langsung Bicara Peluang Treble

Akibatnya, puluhan truk bermuatan sampah menumpuk di Kantor Dinas Kebersihan dan Pertamanan (DKP) Kota Bogor, di Jalan Paledang, Kota Bogor.

Bima menanggapi serius keadaan ini. “Ini sudah keterlaluan, kita usahakan pemblokiran segera dibuka kerena sudah sangat mengganggu kenyamanan warga,” kata Bima.

Bima juga mengatakan akan menegur Kepala DKP, Sudradji yang tidak ada di tempat selama aksi pemblokiran di Galuga. “Saya dapat informasi bahwa Kepala DKP sedang ada urusan keluarga, nanti akan saya tegur, karena apabila sedang ada masalah seperti ini, seharusnya Kadis ada di lokasi. Tapi Sekdis dan jajarannya sudah berusaha terus menyelesaikan di lokasi Galuga,” pungkasnya. [] BK-2

Klik untuk berkomentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Terpopuler

To Top